3 Fitur Samsung Galaxy Tab A9 Kids Edition, Tablet untuk Anak Tingkatkan Kreativitas
- Samsung memperkenalkan tablet entry level khusus anak-anak yang diberi nama Samsung Galaxy Tab A9 Kids Edition. tablet untuk anak ini diklaim Samsung dapat meningkatkan kreativitas dan interaksi antara orangtua dengan putra-putri mereka.
Spesifikasi tablet Galaxy tab A9 untuk anak yang diunggulkan adalah layar berbentang 8,7 inci, kapasitas baterai besar 5.100mAh, serta stylus berbentuk krayon untuk memudahkan penggunaan anak, dan storage yang bisa diperbesar hingga 1 TB melalui slot microSD yang tersedia.
Sementara itu, fitur unggulan yang ditawarkan adalah game interaktif dari Samsung Kids, mengeksplorasi imajinasi dan keingintahuan anak dengan game Crocro’s Adventure, menggambar dan menawarnai lewat My Magic Voice, My Art Studio, Kids Kamera, dan masih banyak lagi.
Menurut MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronic Indonesia, Annisa Maulina, Galaxy Tab A9 Kids Edition memang dirancang khusus untuk mendukung pembelajaran dan kreativitas anak, dengan memastikan pengalaman digital tetap aman dan menyenangkan.
Baca juga: Menjajal Samsung Galaxy Tab A9 Plus 5G, Tablet 11 Inci Rp 4 Jutaan
“Tablet ini hadir sebagai gadget ramah anak yang ideal. Dengan kasing anti-benturan dan stylus yang nyaman, (membuat pengalaman) makin mantab bagi anak-anak untuk belajar dan bermain bersama dukungan orangtua," kata Annisa.
"Penggunaan gadget yang melibatkan interaksi ibu dan anak pun lebih efektif daripada membiarkan anak main sendiri,” pungkas Annisa, dihimpun KompasTekno dari Samsung Newsroom Indonesia, Kamis (24/10/2024).
Berikut adalah penjelasan kegunaan fitur untuk anak di tablet Galaxy Tab A9, disertai cara mengaksesnya.
Salurkan imajinasi dan kreativitas anak
Samsung Galaxy Tab A9 Kids Edition sudah dilengkapi dengan aplikasi Samsung Kids bawaan (default). Aplikasi tersebut menawarkan sejumlah game interaktif yang bisa mendukung perkembangan motorik, kognitif, dan kreativitas anak.
Orangtua bisa memiliih sederet aplikasi untuk membantu meningkatkan kreativitas dan imajinasi anak. Game yang direkomendasikan adalah Crocro’s Advernture, Magic Voice, Kids Camera, dan sebagainya.
Cara mengunduh (download) aplikasi bisa dengan membuka akses fitur/aplkasi Samsung Kids. Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas, pilih More Apps for Kids. Sistem akan langsung menampilkan beragam aplikasi ramah anak yang bisa diunduh.
Jika mengunduh aplikasi Crocro’s Adventure, misalnya, anak-anak bisa menyelesaikan tantangan dan misi yang diberikan lewat permainan. Sementara itu, orang tua bisa memberikan panduan untuk anak mengerjakan misi, memecahkan masalah, dan mengasah kemampuan berpikir kritis.
Anak-anak juga dimungkinkan mengembangkan imajinasi dengan merias dan mendandani karakter yang ada di game. Mulai dari pakaian hingga aksesoris yang dikenakan. Karakter gae yang interaktif juga akan memberli respons kepada pengguna ketika diberi makan.
Anak-anak juga akan diajarkan soal kebersihan. Sebab, mereka harus membersihkan karakter mereka jika sudah bermain selama seharian, dan sebagainya. Crocro’s Adventure memiliki tingkatan level, setiap level memiliki misi dan tantangan yang berbeda.
Mengasah jiwa seni anak
Terkini Lainnya
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Bisnis Diprediksi Membaik, Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- Kamera Aksi Insta360 Ace Pro 2 Resmi, Bawa Fitur Video 8K dan AI
- Cara agar Nomor Tidak Dikenal Tak Bisa Chat WhatsApp, Kini Bisa Blokir Otomatis
- Jadwal Playoff MPL ID S14 Hari Ini, RRQ Vs Geek di Semifinal Upper Bracket
- Hasil MPL ID Babak Playoff Hari Pertama, Fnatic Onic Tereliminasi
- Honor Rilis MagicOS 9, Antarmuka Berbasis Android 15 dengan Asisten AI "Yoyo"