Fitur Baru WhatsApp, WA Status Kini Bisa Di-like dan "Mention"
- Aplikasi pesan instan WhatsApp (WA) kembali merilis fitur baru. Kini, pengguna bisa memberikan like/suka untuk WhatsApp Status. Cara nge-like WA Status orang lain mirip seperti di Instagram Stories.
Seperti di Instagram Stories, WhatsApp menyediakan ikon hati di pojok kanan bawah status WA pengguna. Ikon itu sederet dengan kolom balasan, seperti terlihat pada gambar ilustrasi di atas.
Nah bila pengguna menyukai Status WA kontak tertentu, pengguna hanya perlu mengeklik ikon hati tersebut. Praktik fitur baru WhatsApp ini lebih ringkas dibanding sebelumnya karena pengguna perlu mengetik manual bila menyukai atau ingin memberikan apresiasi status WA seseorang.
Baca juga: WhatsApp Rilis Fitur Filter dan Background untuk Video Call WA, Mirip Zoom
Menurut WhatsApp, fitur like WA Status ini bersifat privat. Jadi, hanya pemilik status saja yang akan mengetahui daftar orang yang membubuhkan likes.
Selain itu, WhatsApp juga menegaskan pihaknya tidak akan mengkalkulasikan jumlah pengguna yang memberikan likes.
Bagi pemilik status WA, mereka dapat mengetahui siapa saja yang membubuhkan like pada daftar orang yang melihat status lewat ikon mata. Nantinya, ikon hati berkelir hijau akan tampil di dalam profil kontak pada daftar itu.
Praktik ini persis seperti di Instagram Stories. Bedanya, ikon hati di Instagram berkelir merah, bukan hijau.
Pantauan KompasTekno, fitur like Status WA sudah tersedia di Indonesia, khususnya WhatsApp Android versi 2.24.19.86.
Bisa mention dan repost WA Status
Tidak hanya menggulirkan fitur like di WA Status, WhatsApp juga memperkenalkan fitur "private mention". Fitur ini memungkinkan pengguna menandai (mention) pengguna lain di WA Status, termasuk pengguna yang kontaknya belum tersimpan.
Nah, pengguna yang ditandai, bisa melihat, mengedit hingga membagikan ulang (reshare) WA Status tadi, tanpa rincian sumber asli konten. Tombol reshare akan tersedia, berdampingan dengan ikon hati, dihimpun KompasTekno dari blog WhatsApp, Jumat (4/10/2024).
Baca juga: WhatsApp Siapkan Fitur Repost Status WA, Mirip Instagram Story
Menurut penjelasan WhatsApp di halaman Pusat Bantuan, pengguna yang ditandai akan menerima notifikasi pribadi. Karena bersifat privat, kontak yang ditandai tidak akan terlihat oleh audiens lain.
WhatsApp juga menjelaskan bahwa pengguna bisa menandai/mention hingga lima kontak per satu WA Status. Mereka akan menerima notifikasi masing-masing tanpa mengetahui siapa saja daftar kontak yang ditandai.
Pihak WhatsApp belum merinci bagaimana cara mention kontak di WA Status. Menurut bocoran yang dibagikan WABetaInfo, situs yang kerap membocorkan bakal fitur baru WhatsApp, pengguna bisa memakai ikon mention yang ditandai simbol "@". Ikon ini tersedia di pojok kanan kolom caption WA Status.
Selanjutnya pengguna bisa menambahkan kontak atau pengguna yang ingin ditandai, kemudian mempublikasikan WA Status. Lalu pengguna yang ditandai akan menerima notifikasi.
Baca juga: Chatbot Microsoft Copilot Hadir di WhatsApp, Bisa Tanya pada AI via Japri
Seperti fitur like WA Status, fitur mention dirilis WhatsApp untuk semua pengguna secara global. Namun, pantauan KompasTekno, fitur ini belum tersedia di Indonesia, begitu pula dengan fitur "repost".
Sebagaimana pembaruan lainnya, fitur ini mungkin digulirkan secara bertahap. Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk memperbarui/update aplikasi secara berkala untuk menerima fitur baru WhatsApp.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Apple Rilis iOS 18.0.1, Perbaiki Layar iPhone 16 Tak Responsif
- Gerhana Matahari Diam-diam Muncul di Google Saat “Googling” Kata Ini
- CEO Apple Tim Cook Tambah Kaya Rp 777,4 Miliar
- Microsoft Office 2024 Resmi Rilis, Tak Perlu Berlangganan
- First Media Resmi Gabung XL Axiata, Begini Nasib Pelanggan