cpu-data.info

WhatsApp Siapkan Fitur "Repost" Status WA, Mirip Instagram Story

Cara mengatasi status WA tidak ada suara.
Lihat Foto

- WhatsApp diketahui tengah menyiapkan fitur baru. Fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk membagikan ulang alias "repost" status WA, mirip fitur "Add to your story" di Instagram Story.

Menurut akun pembocor informasi seputar WhatsApp, WABetaInfo, fitur ini akan hadir lewat tombol khusus.

Ketika pengguna disebut atau di-mention di status WA orang lain, pengguna akan melihat tombol "@mention privately". Tombol ini fungsinya mirip seperti "Add to your story" di Instagram Stories untuk membagikan cerita ke IG Stories pengguna.

Ketika klik "@ mention privately", pengguna akan dialihkan ke status WA pengguna awal. Pengguna disebut bisa mengatur ukuran status yang akan dibagikan ulang.

Baca juga: Baru di WhatsApp, Ada Tab Favorit, Ini Fungsi dan Cara Pakainya

Selain itu, serupa dengan Instagram Story, pengguna bisa menambahkan teks, emoji, coretan, hingga filter. Kemudian, status WA orang lain yang mention pengguna siap dibagikan ulang.

WhatsApp dilaporkan sedang menyiapkan fitur baru untuk membagikan ulang status WA, mirip Add to your story di Instagram Stories.WABetaInfo WhatsApp dilaporkan sedang menyiapkan fitur baru untuk membagikan ulang status WA, mirip Add to your story di Instagram Stories.
Fitur baru untuk membagikan ulang status WhatsApp ini bakal meningkatkan pengalaman pengguna dengan menghemat waktu dan menyederhanakan berbagi konten.

Tanpa fitur berbagi ulang, pengguna harus mengambil gambar tangkapan layar status WA atau meminta pemilik asli untuk mengirimkan konten kepada mereka secara pribadi.

Menurut WABetaInfo, fitur untuk membagikan ulang status WA ini sedang dalam tahap pengembangan dan akan tersedia di pembaruan WhatsApp beta mendatang.

Selain fitur ini, WhatsApp konon sedang menyiapkan fitur ketuk dua kali pada pesan untuk memberikan reaksi emoji hati.

Baca juga: WhatsApp Tak Bisa Lagi Dipakai di Ponsel Fitur Jenis Ini Tahun Depan

WhatsApp juga tengah menguji beberapa fitur baru untuk Android dan iOS. Fitur ini mencakup pilihan antara model Meta AI yang lebih kecil (70B) dan model yang lebih besar (405B) untuk pengguna iPhone, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari WABetaInfo, Kamis (1/8/2024).

Pembaruan WhatsApp terkini juga memperkenalkan beberapa fitur AI generatif baru, termasuk kemampuan mengedit gambar dengan menghapus subjek dan mengganti latar belakang, serta kemampuan membuat avatar pribadi. Semua ini didukung oleh Llama 3.1, model bahasa besar milik Meta, induk WhatsApp.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat