cpu-data.info

Link dan Cara Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 via Bus

Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025
Lihat Foto

- Pemprov DKI Jakarta kembali mengadakan program Mudik Gratis 2025 untuk membantu masyarakat pulang kampung dengan nyaman dan aman. 

Program ini menyediakan bus gratis ke 20 kota/kabupaten di 6 provinsi serta fasilitas angkutan truk untuk pengangkutan sepeda motor pemudik. 

Pemberangkatan bus akan dilakukan dari Monumen Nasional (Monas) pada 27 Maret 2025, sementara truk pengangkut motor akan berangkat dari Terminal Pulogadung pada 26 Maret 2025.

Bagi Anda yang ingin mengikuti program ini, pendaftaran dibuka mulai 7 Maret 2025. Berikut adalah cara daftar Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 via bus. 

Baca juga: Link dan Cara Daftar Mudik Gratis Pemkot Batu 2025 via Bus, Dibuka Hari Ini

Syarat mudik gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 

Untuk mengikuti program Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025, peserta harus melengkapi beberapa dokumen sebagai persyaratan administrasi, yaitu:

  • Kartu Keluarga (KK) – sebagai bukti hubungan keluarga (maksimal 3 anggota keluarga dalam 1 KK).
  • KTP DKI Jakarta – diutamakan bagi peserta yang berdomisili di Jakarta.
  • STNK – bagi peserta yang membawa sepeda motor untuk diangkut dengan truk.

Cara daftar mudik gratis Pemprov DKI Jakarta 2025

Pendaftaran dibuka mulai 7 Maret 2025 hingga kuota terpenuhi.

  • Calon peserta mengisi formulir secara online melalui situs resmi yaitu mudikgratis.jakarta.go.id. 
  • Setelah mendaftar, peserta harus melakukan verifikasi data dengan membawa fotokopi dokumen persyaratan ke lokasi verifikasi terdekat.
  • Jika peserta tidak hadir pada jadwal verifikasi yang telah ditentukan, maka dianggap mengundurkan diri dan kuota akan dialihkan ke peserta lain.

Waktu verifikasi

Verifikasi dilakukan sesuai dengan wilayah tujuan mudik dan dibagi dalam beberapa cluster sebagai berikut:

Cluster 1: Solo, Tasikmalaya, Palembang, Madiun, Sragen, Cilacap

Waktu verifikasi: 6 – 10 Maret 2025

Cluster 2: Yogyakarta, Kuningan, Lampung, Tegal, Kebumen, Jombang, Pekalongan

Waktu verifikasi: 11 – 13 Maret 2025

Cluster 3: Wonogiri, Kediri, Malang, Wonosobo, Purwokerto, Semarang, Sidoarjo

Waktu verifikasi: 14 – 16 Maret 2025

Demikian link dan cara daftar mudik gratis Pemprov DKI Jakarta 2025. Informasi selengkapnya Anda dapat memantau situs mudikgratis.jakarta.go.id atau Instagram Dishub DKI Jakarta dengan handle @dishubdkijakarta. Semoga membantu. 

Baca juga: 2 Cara Beli Tiket Kapal Feri Online untuk Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.

Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat