Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia

- Animasi karya ilustrator Indonesia ditampilkan The Sphere, Las Vegas, Amerika Serikat. Sphere adalah arena pertunjukan musik dan hiburan yang memiliki desain unik karena bentuknya menyerupai bola berukuran sangat besar.
Lebih unik lagi, eksterior Sphere dilengkapi dengan permukaan layar LED raksasa 360 derajat, sehingga dapat menampilkan aneka konten yang bisa dilihat oleh orang-orang di sekitarnya.
Adapun konten yang ditampilkan di Sphere kali ini yaitu karya Ardhira Putra, salah satu ilustrator Tanah Air. Karya Ardhira menjadi satu di antara beberapa konten animasi terpilih dalam ajang Adobe Summit 2025 yang dipamerkan di Sphere.
Animasi Ardhira menampilkan setidaknya tiga gambar yang berbeda. Namun ketiganya sama-sama menampilkan suasana kota yang begitu hidup dan penuh warna.
Animasi karya anak bangsa ini awalnya menampilkan sosok harimau yang mengenakan jaket berwarna biru yang dibuat menggunakan fitur kecerdasan buatan bikinan perusahaan desain Adobe.
Harimau tersebut digambarkan mengarungi berbagai fasilitas kota yang berlatar di Amerika Serikat, menggunakan skateboard.
Baca juga: Pabrikan Chip AI yang Pendirinya Orang Indonesia Kini Lebih Kaya daripada Intel
Gambar kedua menampilkan animasi berlatar kota Jepang yang futuristik, dihiasi dengan kereta cepat dan ornamen khas negeri Sakura tersebut.
Animasi ini ditutup dengan gambar yang menampilkan sebuah kota futuristik dengan aneka neon ala cyberpunk, tetapi berlatar London, ditunjukkan dengan menara Big Ben.
Konten ini dirancang Ardhira bersama sejumlah tim asal Indonesia. Ardhira bertindak sebagai Director dalam proyek ini, bersama Gilang Bhagaskara sebagai produser, Azroi Hafidz sebagai Character Designer, dan Vanessa Patriciawi sebagai 3D Artist.
Atas prestasi yang membanggakan ini, Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) memberikan apresiasi dengan mengunggah ucapan selamat kepada Ardhira melalui media sosial X (dahulu Twitter).
"Selamat kepada Ardhira Putra, yang karyanya telah berhasil terpilih untuk ditampilkan di The Sphere, Las Vegas, pada ajang Adobe Summit 2025!," demikian penggalan posting Kemenekraf dengan handle @ekraf_ri.
Selamat kepada Ardhira Putra, yang karyanya telah berhasil terpilih untuk ditampilkan di The Sphere, Las Vegas, pada ajang Adobe Summit 2025! ????????
The Sphere, yang terletak di Las Vegas, Amerika Serikat, adalah arena hiburan berbentuk bola raksasa dengan layar LED terbesar di… pic.twitter.com/f5IMCJMuSB
— Kementerian Ekonomi Kreatif RI (@ekraf_ri) April 8, 2025
Adapun animasi Ardhira Putra selengkapnya bisa dilihat pada tautan berikut ini.
Baca juga: Marina Budiman Jadi Wanita Terkaya di Indonesia, Punya Bisnis Data Center
Terkini Lainnya
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China
- Apple Kirim 600 Ton iPhone dari India ke AS
- LAN: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Karakteristik, serta Kelebihan dan Kekurangannya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- 3 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- Samsung Galaxy A26 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Google PHK Ratusan Karyawan, Tim Android dan Pixel Terdampak
- Harga iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max Second Terbaru
- Apa Itu e-SIM, Bedanya dengan Kartu SIM Biasa?
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China