LG Mulai Rambah Bisnis Software untuk Otomotif

SEOUL, - Perusahaan elektronik asal Korea Selatan, LG, sedang melakukan transisi bisnis. LG kini tidak hanya fokus jualan peralatan rumah tangga (home appliances), tetapi juga mulai masuk ke pasar yang lebih luas.
Salah satunya adalah bisnis Software-Defined Vehicle atau SDV. SDV adalah konsep kendaraan yang sepenuhnya didukung oleh perangkat lunak, memungkinkan pengemudinya untuk mengakses berbagai fungsi dan fitur melalui sistem yang terintegrasi.
Bisnis LG dalam konteks SDV ini mencakup pengembangan solusi rangkaian perangkat lunak bernama AlphaWare.
Menurut Valentin Janiaut, SW Solution Task Lead LG Vehicle component Solution (VS) Company, rangkaian software AlphaWare ini dirancang untuk meningkatkan pengalaman berkendara dengan memberikan fitur-fitur seperti hiburan, konektivitas, dan sistem bantuan pengemudi yang canggih.
Sebab, Valentin melihat saat ini kendaraan, khususnya mobil, tidak hanya menjadi sekadar alat transportasi. Mobil bisa menjadi tempat bersantai bahkan bekerja.
Baca juga: LG Sebar Playlist demi Bongkar Algoritma Media Sosial Anak Muda

"Melalui SDV, LG ingin untuk mengubah kendaraan menjadi ruang pribadi yang lebih terhubung dan tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi, tetapi juga sebagai platform untuk tempat bekerja dan bersantai," kata Valentin dalam acara LG Global Media Tour 2024, di Seoul, Korea Selatan, Rabu (25/9/2024).
Dengan SDV, LG juga berupaya untuk memperkuat posisinya di industri otomotif dengan menawarkan teknologi untuk mempercepat transisi menuju kendaraan yang lebih pintar dan terintegrasi.
AlphaWare sendiri terdiri dari sejumlah modul perangkat lunak yang ditujukan untuk meningkatkan sistem operasi kendaraan yang ada.
Ada lima bagian utama dari AlphaWare, pertama adalah PlayWare. Ini adalah sebuah platform hiburan di dalam kendaraan yang bisa menyajikan konten high definition.
Kedua adalah MetaWare yang bisa meningkatkan pengalaman berkendara dengan memanfaatkan teknologi augmented-reality dan mixed-reality untuk menyampaikan informasi.
Ketiga adalah VisionWare, yaitu platform AI yang bisa menganalisis perilaku pengemudi dan penumpang melalui sistem pemantauan yang menggunakan algoritma AI dan kamera.
Kemudian keempat adalah BaseWare. Ini adalah "backbone" atau bagian utama dari rangkaian perangkat lunak AlphaWare.
Terakhir adalah OpsWare. Ini bisa dibilang adalah platform operasi pusat. OpsWare bertugas untuk memastikan bahwa semua solusi saling terintegrasi dengan baik dalam satu ekosistem.
Baca juga: Melihat Isi Pabrik Canggih LG, Serba Otomatis Menggunakan AI
Bekerja sama dengan manufaktur
Menurut Valentin, LG saat ini sudah bekerja sama dengan sejumlah manufaktur atau vendor pembuat mobil.
"Jika Anda beli mobil baru sekarang, kemungkinan besar mobil yang Anda beli sudah ada 'LG-nya' di sana," kata Valentin, seperti dilaporkan jurnalis Yudha Pratomo, Rabu.
Valentin juga mengeklaim bahwa pada 2030 mendatang, sektor perangkat lunak akan menjadi salah satu pendongkrak nilai sebuah mobil.
Ia bahkan memprediksi bahwa peranan perangkat lunak di kendaraan akan semakin signifikan dan menjadi salah satu nilai jual.
"Kami ingin menjadi key software player di pasar," pungkas Valentin.
Baca juga: LG Ubah Haluan Bisnis, Tidak Hanya Fokus ke Produk Peralatan Rumah Tangga
Terkini Lainnya
- Isi Email Lamaran Kerja dan Contoh-contohnya Secara Lengkap
- Honor 400 Lite Meluncur, Mirip iPhone Pro dengan Dynamic Island
- Saham-saham Perusahaan Teknologi dan Game Berjatuhan Jelang Pemberlakuan Tarif Trump
- Fitur Baru WhatsApp: Matikan Mikrofon sebelum Angkat Telepon
- Apple Kirim 5 Pesawat Penuh iPhone ke AS untuk Hindari Dampak Tarif Trump
- Cara Bikin Action Figure ChatGPT dari Foto dengan Mudah, Menarik Dicoba
- Spesifikasi dan Harga Poco M7 Pro 5G di Indonesia
- Harga Bitcoin Anjlok gara-gara Tarif Trump
- Gara-gara Satu Twit X, Pasar Saham AS Terguncang dan Picu "Market Swing" Rp 40.000 Triliun
- Kekayaan Apple Turun Rp 10.718 Triliun akibat Tarif Trump
- Samsung Rilis Real Time Visual AI, Fitur AI yang Lebih Interaktif
- Trump Sebut Elon Musk Akan Mundur dari Pemerintahan
- Rumor Terbaru iPhone 17 Pro: Fanboy Siap-siap Kecewa?
- Ketika Grok AI Jadi Cara Baru Lempar Kritik di X/Twitter...
- 26 iPhone yang Akan Kebagian iOS 19
- Cara Bikin Action Figure ChatGPT dari Foto dengan Mudah, Menarik Dicoba
- Printer HP Kini Dilengkapi dengan AI, Cetak Dokumen Tanpa Repot Setting
- HP Umumkan Z by HP Boost, Solusi Berbagi GPU untuk Pengembang AI
- HP Vivo V40 Lite 4G dan V40 Lite 5G Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Video Bill Gates Jajan Makanan Halal Kaki Lima di New York
- ChatGPT Advanced Voice Mode Resmi, Bisa Bercakap Pakai Bahasa Indonesia