cpu-data.info

PlayStation Mendadak Tutup Game "Concord", Baru 2 Minggu Rilis

Ilustrasi poster game Concord.
Lihat Foto

- Salah satu studio game yang berada di bawah naungan perusahaan game Sony PlayStation Studios, yaitu Firewalk Studios merilis game "tembak-tembakan" berbasis karakter (first-person hero shooter) bernama Concord pada 23 Agustus lalu. 

Game bisa dimainkan di platform PC dan PlayStation 5 (PS5) dengan harga sekitar 40 dollar AS (sekitar Rp 621.000). Kini, belum genap dua pekan, game yang kabarnya dibuat selama delapan tahun tersebut malah dipensiunkan Firewalk Studios. 

Hal ini disampaikan Game Director Firewalk Studios, Ryan Ellis dalam sebuah pengumuman di blog resmi PlayStation. Dalam pengumuman tersebut, Ryan mengatakan Concord terpaksa ditutup karena performa penjualannya tidak sesuai ekspektasi.

"Peluncuran game ini tidak sesuai dengan apa yang kami harapkan. Sehingga, untuk saat ini, kami memutuskan untuk menutup server Concord mulai 6 September 2024 mendatang," kata Ryan, dikutip KompasTekno dari BlogPlayStation, Rabu (4/9/2024). 

"Kami juga akan menelusuri sejumlah opsi untuk masa depan Concord, termasuk langkah yang akan kami lakukan supaya game kami diterima dengan baik oleh para pemain," imbuh Ryan.

Ryan tak mengumbar alasan lain mengapa pihaknya menutup game Concord. Namun menurut kabar yang beredar, penjualan game ini tidak memberikan keuntungan kepada Firewalk Studios, lantaran hanya berkisar 25.000 kopi dalam waktu kurang dari dua minggu. 

Ini lebih sedikit dari penjualan game The Lord of the Rings: Gollum yang disebut-sebut sebagai game terburuk pada 2023. Menurut data VGInsight, game ini hanya terjual sekitar 27.000 kopi.

Selain itu, jumlah pengguna yang bermain game ini secara bersamaan (concurrent players) juga kabarnya sedikit, yaitu dengan angka tertinggi sekitar 697 pemain.

Total pemain aktif (online) yang sedikit ini tentunya akan mempengaruhi pengalaman bermain, lantaran pengguna akan cukup sulit menemukan teman atau musuh supaya pertandingan bisa dimulai.

Di samping itu, Concord juga konon sudah kalah saing dengan game serupa yang bisa dimainkan secara gratis, seperti Valorant hingga Overwatch, baik itu dari segi gameplay, fitur, maupun harganya yang jelas tak cuma-cuma. 

Baca juga: Game Black Myth: Wukong Bikin Steam Pecah Rekor

Firewalk Studios akan lakukan refund

Lantas, bagaimana dengan pemain yang sudah membeli game Concord? Ryan memastikan mereka akan mendapatkan uangnya kembali (refund).

Proses refund akan dilakukan dalam beberapa waktu ke depan, dan uang yang digunakan untuk membeli Concord akan dikembalikan ke rekening atau metode pembayaran yang dipakai pemain.

Nantinya, pengguna yang sudah mendapatkan refund tak bisa lagi mengakses Concord. Sementara pengguna yang belum melakukan refund bisa memainkan game ini hingga 6 September 2024 mendatang. 

Adapun game Concord sendiri kini sudah tak bisa dibeli lagi oleh pengguna baru. Sebab, laman penjualan game itu kini sudah tak bisa diakses pengguna.

Pantauan KompasTekno pada Rabu pagi ini, game Concord tampaknya memang sudah tidak bisa dicari dan dibeli, baik itu melalui Steam, Epic Games Store, maupun PlayStation Store.

Informasi lengkap mengenai penutupan server Concord, begitu juga hal lainnya terkait proses refund Concord di berbagai platform, bisa dilihat di tautan berikut ini.

Baca juga: Siap-siap, Game Football Manager 2024 Bisa Di-download Gratis di Epic Games Store

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat