cpu-data.info

Elon Musk Tunduk, Internet Starlink Blokir Akses X/Twitter di Brasil

Ilustrasi X Twitter
Lihat Foto

- Starlink yang belakangan berselisih dengan pemerintah Brasil akhirnya melunak. Perusahaan internet satelit milik miliarder Elon Musk ini memutuskan memblokir media sosial X (dulu Twitter) di Brasil, sesuai permintaan regulator setempat.

Keputusan itu ditetapkan pada Selasa (4/9/2024), atau sehari setelah Starlink menyatakan penolakan blokir X.

"Terlepas dari perlakuan ilegal ke Starlink dalam hal penangguhan rekening, kami mematuhi perintah untuk menblokir akses X di Brasil," kata Starlink lewat posting di X dengan handle akun @Starlink.

Regulator telekomunikasi Brasil, Anatel, juga sudah mengonfirmasi bahwa Starlink memblokir akses ke X. Dengan begitu, semua penyedia layanan telekomunikasi di Negeri Samba tersebut telah memblokir akses ke X, sesuai permintaan regulator.

Baca juga: Brasil Ultimatum Elon Musk, Ancam Blokir X dan Rekening Starlink

Meski melunak, Starlink menegaskan pihaknya tetap menempuh berbagai jalur hukum agar rekeningnya di Brasil dibuka lagi.

Sebelumnya rekening Starlink ditangguhkan oleh hakim pengadilan tinggi Brasil, Alexandre de Moraes, sehingga menjegal transaksi keuangan lokal perusahaan di bawah naungan SpaceX tersebut.

Menurut Starlink, perintah hakim itu ilegal dan "melanggar konstitusi Brasil".

Adapun perselisihan perusahaan Elon Musk dengan Brasil dimulai sejak awal tahun ini, dihimpun KompasTekno dari Reuters, Rabu (4/9/2024). Hakim Moraes mempermasalahkan X karena dinilai menyebarkan ujaran kebencian dan disinformasi.

Moraes kemudian memerintahkan X untuk memblokir akun-akun tertentu yang dinilai bermasalah. Karena X menolak perintah itu, Moraes menetapkan denda sebesar 3 juta dollar AS (sekitar Rp 46 miliar).

Baca juga: X Twitter Akan Setop Operasional di Brasil, Ini Penyebabnya

Alih-alih memblokir, X justru memilih menutup kantornya di Brasil pada Agustus 2024 lalu. Walaupun demikian, layanan X masih bisa diakses hingga akhirnya diblokir oleh regulator yang sama.

Karena tak kunjung membayar denda, Moraes kemudian menangguhkan rekening Starlink guna menekan X, mengingat Starlink dan X sama-sama dimiliki oleh Elon Musk.

Starlink lantas mengajukan petisi ke pengadilan agar rekeningnya dibuka lagi. Perusahaan ini beranggapan penangguhan rekening Starlink sebagai hal ilegal karena SpaceX (induk Starlink) adalah entitas yang berbeda dengan X.

Namun pengadilan menolaknya hingga akhirnya Starlink mengajukan banding ke Mahkamah Agung Brasil.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat