ZTE Nubia Music Resmi di Indonesia, HP dengan Dua Jack Audio 3,5 mm
JAKARTA, - ZTE resmi meluncurkan ponsel terbarunya yakni ZTE Nubia Music di Indonesia, Selasa (3/9/2024).
Dalam acara peluncuran yang digelar di TWS Houses, Melawai, Jakarta Selatan, ponsel ini diklaim didesain untuk mereka si pecinta musik yang menginginkan HP dengan suara speaker yang kencang dan dua colokan jack 3.5 mm.
Sebelum resmi mendarat di Indonesia, ponsel ZTE Nubia Music ini sudah lebih dulu dipamerkan di acara Mobile World Congress (MWC) 2024 di Fira Gran Via, Barcelona pada Februari lalu.
Saat itu jurnalis KompasTekno, Bill Clinten, yang meliput langsung gelaran MWC 2024 di Barcelona, sempat menjajal langsung kebolehan ZTE Nubia Musik ini.
Salah satu fitur paling mencolok di ZTE Nubia Music adalah adanya speaker besar yang membulat di punggung ponsel, tepat di sebelah kanan modul kamera. Speaker ini memiliki desain mirip piringan hitam.
Digital Marketing & PR Manager ZTE Mobile Indonesia Maya Arneldy mengatakan, ponsel ini mampu memutar musik dengan suara lebih keras dari smartphone pada umumnya.
Baca juga: ZTE Voyage 3D Meluncur, Smartphone dengan Layar 3D
"Speaker pada ponsel biasa biasanya hanya mencapai 80 dB (desibel), sedangkan speaker bluetooth bisanya mencapai 92 dB. Sementara speaker Nubia Music bisa lebih kencang, mencapai 95 dB," kata Maya Arneldy, Digital Marketing & PR Manager ZTE Mobile Indonesia, di acara peluncuran yang digelar di Jakarta Selatan, Selasa siang.
Untuk diketahui, desibel merupakan unit yang digunakan digunakan untuk menyatakan bahwa perbedaan antara suara yang paling lemah dan suara paling keras (120 dB).
Menurut Maya, berkat bantuan fitur kecerdasan buatan (AI) super volume algorithm dan teknologi audio DTS: X Ultra, HP ZTE Nubia Musik ini mampu mengeluarkan output suara yang 600 persen lebih kencang dibanding ponsel di kelas yang sama.
Selain itu, suara yang kami dengar juga terbilang halus dan memiliki efek bass yang cukup baik. Efek suara juga tidak pecah alias cempreng meski volume speaker ditingkatkan ke angka maksimal.
Punya dua jack audioa 3,5 mm
Selain speaker, hal menarik lain di Nubia Music adalah ponsel ini memiliki dua lubang audio 3.5 mm.
Ini menarik karena ponsel keluaran saat ini tidak memiliki colokan audio 3,5 mm lagi. Ini bisa jadi alternatif bagi para pecinta headset kabel kembali beralih dari TWS atau headset bluetooth.
Nah, dengan adanya dua audio jack 3.5 mm, pengguna bisa mendengarkan musik bersama satu teman atau anggota keluarganya dengan aksesori audio kabel berbeda. Jadi, tak harus bertukar atau memakai satu buah earpiece ke telinga masing-masing.
"Kami juga sudah menyertakan dua earphone kabel dalam boks penjualan Nubia Music," kata Faiz Naufal, E-Commerce Manager ZTE Mobile Indonesia.
Terkini Lainnya
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Sambut Paus Fransiskus di Indonesia, Sinyal 4G dan 5G Diperkuat di Katedral dan GBK
- Oppo A3 Resmi di Indonesia, HP Rp 2 Jutaan dengan Standar Militer
- 5G Telkomsel Dipakai Operasi Bedah Jarak Jauh, Dokter di Bali Pasien di Jakarta
- Klasemen Terbaru Free Fire FFWS SEA Fall 2024, Ada Pemimpin Baru
- Samsung Galaxy A06 Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan Pakai Knox Vault