Daftar HP Oppo yang Bakal Kebagian Android 15

- Android 15 bakal menjadi sistem operasi generasi baru Google setelah Android 14. Meski belum dirilis resmi, daftar perangkat yang mendukung Android 15 sudah bisa diidentifikasi, termasuk untuk smartphone merek Oppo.
Menurut kebijakan Oppo, smartphone flagship keluaran tahun 2023 atau setelahnya, akan mendapat upgrade Android sampai empat generasi. Sementara smartphone flagship keluaran sebelum 2023 hanya menerima upgrade Android tiga generasi.
Sementara untuk kelas menengah dari lini seri Reno, F series, K series hingga Find Lite/Neo, akan mendapat update Android dua generasi.
Begitu pula dengan smartphone entry level dari lini A-series. Ponsel ini juga akan mendapat update Android dua generasi, meski sebagian besar hanya dapat update satu generasi saja.
Baca juga: Belah Duren hingga Pecah Walnut, Ini Rahasia Kekuatan Layar Oppo A60
Nah, berdasarkan kebijakan itu, dapat diketahui smartphone model mana saja yang memenuhi syarat untuk dapat update Android 15 nanti. Beberapa di antaranya yaitu Oppo Find X7, Reno 12 hingga Oppo A60. Berikut daftarnya.
Daftar HP Oppo yang bakal dapat Android 15
Oppo Find series
- Oppo Find X7
- Oppo Find X7 Ultra
- Oppo Find X6
- Oppo Find X6 Pro
- Oppo Find X5
- Oppo Find X5 Pro
- Oppo Find N3
- Oppo Find N3 Flip
- Oppo Find N2
- Oppo Find N2 Flip
Oppo Reno series
- Oppo Reno 12
- Oppo Reno 12 Pro
- Oppo Reno 11
- Oppo Reno 11F
- Oppo Reno 11 Pro
- Oppo Reno 10
- Oppo Reno 10 Pro
- Oppo Reno 10 Pro+
- Oppo Reno 9
- Oppo Reno 9 Pro
- Oppo Reno 9 Pro+
- Oppo Reno 8T
- Oppo Reno 8T 5G
Oppo K series
- Oppo K12
- Oppo K12x
- Oppo K11
- Oppo K11x
Oppo F series
- Oppo F25 Pro
- Oppo F23
Oppo A series
- Oppo A3 Pro
- Oppo A1 Pro
- Oppo A79
- Oppo A60
Baca juga: Oppo Find N3 Edisi Liga Champions Rilis di Indonesia, Bonus Merchandise UCL
Bila terdapat ponsel yang belum masuk dalam daftar itu, pengguna perlu bersabar hingga Oppo merilis daftar resmi. Sebab, daftar di atas bukan daftar yang dirilis resmi oleh Oppo.
Android 15 sendiri masih dalam tahap pengembangan, tetapi sudah tersedia dalam versi beta. Sementara versi stabil kemungkinan rilis Oktober mendatang, seperti Android 14 pada tahun lalu.
Setelah versi stabil rilis, vendor ponsel biasanya memerlukan waktu untuk melakukan penyesuaian dengan antarmuka buatannya. Dalam kasus Oppo, perusahaan perlu menyesuaikan Android 15 dengan antarmuka ColorOS.

Pada Kamis (16/5/2024), Oppo merilis update Android 15 beta 1 untuk ponsel lipat Find N3, khususnya untuk pengguna di Singapura dan Indonesia. Ini menjadikan Oppo Find N3 sebagai ponsel pertama yang menerima update Android 15 beta 1, dilansir dari laman Oppo Newsroom, Kamis (29/5/2024).
Baca juga: Daftar 53 HP dan Tablet Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Android 15
Hal ini menunjukkan bahwa Android 15 semakin dekat dengan ponsel Oppo lainnya. Sebab, biasanya setiap vendor ponsel memperluas dukungan OS baru ke lebih banyak model setelah dirilis ke model tertentu.
Terkini Lainnya
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- OpenAI Rilis GPT-4.1, Bisa Bantu Coding yang Lebih Panjang
- Kabar Kurang Baik dari Samsung soal Update One UI 7
- Canva Rilis Fitur Baru Berbasis AI, Bisa Buat Coding hingga Bikin Gambar
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- 5 Besar Vendor Smartphone Global Awal 2025 Versi Counterpoint
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Samsung Rilis Duo Perangkat Tangguh, Smartphone XCover7 Pro dan Tab Active5 Pro
- Antisipasi Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- PlayStation Gelar "Days of Play", Diskon Game PS4 dan PS5 hingga 90 Persen
- 90 Aplikasi Berbahaya Ditemukan di Google Play Store, Sudah Diunduh Jutaan Kali
- OpenAI Bentuk Tim Keamanan AI, Dipimpin CEO Sam Altman
- Pemerintah RI Harus Desak Starlink Bangun NAP ketimbang NOC
- Arab Saudi Caplok Tim Mobile Legends Indonesia "GPX Basreng"