Begini Cara Membuat Foto "Oplas Challenge" dengan Aplikasi FaceApp
- Belakangan ini, dunia maya tengah diramaikan oleh tantangan "oplas challenge".
Dalam tantangan ini, pengguna mengubah wajah mereka menjadi lebih rupawan, seolah-olah baru saja melakukan operasi plastik dan mengunggahnya di media sosial.
Tantangan ini dilakukan oleh para pengguna Instagram dengan menggunakan aplikasi FaceApp.
Tak hanya masyarakat biasa, deretan artis hingga tokoh publik pun tak ketinggalan untuk mengikuti tantangan ini, seperti Melaney Ricardo, Melly Goeslaw, Ashanty, dan masih banyak lagi.
Cara menggunakan FaceApp untuk "oplas challenge" ini sangat mudah.
Pertama, unduh aplikasi FaceApp melalui Google Play Store untuk pengguna Android atau Apple App Store di iOS untuk pengguna iPhone.
Selanjutnya, buka aplikasi FaceApp. Di sana, Anda akan menemukan tampilan yang sederhana. Tampilan tersebut hanya memperlihatkan layar untuk mengambil gambar selfie yang juga bisa dialihkan ke kamera belakang.
Baca juga: FaceApp Berbahaya atau Tidak? Eksperimen Ini Membuktikan
Untuk melakukan tantangan "oplas challenge" ini, pengguna juga bisa menggunakan foto yang tersimpan di galeri.
Setelah menentukan foto yang akan digunakan, pengguna dapat memilih opsi "Fun" untuk mulai memanipulasi foto.
Kemudian, pengguna juga bisa memilih sejumlah filter yang ada. Filter yang tersedia pun cukup beragam, mulai dari Hollywood 2, Silk, Kiss, Glance, Female HD, dan Star.
Setelah memilih filter yang dikehendaki, foto pun bisa langsung disimpan di galeri. Setelah itu pengguna bisa mengunggah foto tersebut di Instagram.
Untuk diketahui, FaceApp merupakan aplikasi editor foto yang mengandalkan teknologi kecerdasaan buatan (artificial intellengence/AI) yang mampu mengubah wajah penggunanya sesuai dengan keinginan.
FaceApp dirilis pada Januari 2017 lalu dan dikembangkan oleh perusahaan asal Rusia bernama Wireless Lab yang berbasis di St. Petersburg.
Meski begitu, keramaian FaceApp di ranah maya baru dirasakan sejak beberapa waktu terakhir.
Sebelumnya pada 2019 lalu, dunia maya juga sempat diramaikan oleh tantangan #AgeChallenge yang juga menggunakan FaceApp untuk memanipulasi foto.
Baca juga: FBI Soroti Bahaya di Balik Aplikasi Wajah Tua FaceApp
Kala itu, pengguna dapat mengubah wajah menjadi lebih tua atau muda dari usia sebenarnya.
Tak sedikit orang yang beramai-ramai mengunggah foto mereka di media sosial dengan mencantumkan #AgeChallenge dan #FaceAppChallenge, termasuk para selebriti dan publik figur tanah air.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- "Call of Duty: WWII" Jadi Game Gratis PS Plus Juni 2020
- Axiata Group Incar Operator Seluler Indonesia untuk Diakuisisi
- Jelang "New Normal", Begini Prosedur Keamanan Gerai Operator Seluler
- Samsung Umumkan Exynos 880, Chip 5G untuk Ponsel Menengah
- Realme X3 SuperZoom Meluncur, Bisa "Zoom" hingga 60x