Arti Kata “Cut Off”, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Media Sosial
- Ada banyak bahasa gaul yang sering dipakai di media sosial (medsos), seperti TikTok, X (dulu Twitter), dan sebagainya. Dari sekian banyak bahasa gaul, salah satunya yang sering dipakai adalah kata atau istilah cut off.
Sebagian pengguna mungkin juga sudah sering melihat kata tersebut muncul di linimasa medsos. Meski sering dipakai, beberapa pengguna bisa jadi belum mengetahui arti cut off sebagai bahasa gaul di medsos.
Baca juga: Arti Kata “Exsaid”, Bahasa Gaul yang Lagi Ramai di Media Sosial
Dalam hal ini, pengguna mungkin penasaran dengan arti cut off di medsos. Lantas, sebenarnya apa yang dimaksud dengan cut off? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai arti cut off
Arti cut off di medsos
Untuk diketahui, di medsos, istilah cut off memiliki kebiasaan penggunaan. Kata cut off di medsos umum dipakai pengguna pada pembicaraan tentang hubungan pertemanan atau hubungan percintaan.
Biasanya, pengguna bakal membicarakan seseorang dalam hubungan itu, kemudian istilah cut off ditambahkan untuk memperjelas kondisi. Dengan kebiasaan penggunaan seperti ini, lalu apa arti cut off?
Baca juga: Arti Kata “Gusy”, Bahasa Gaul yang Ramai Dipakai di Media Sosial
Istilah cut off pada dasarnya termasuk dalam kosakata bahasa Inggris. Dalam bahasa Inggris, arti cut off secara harfiah adalah menghentikan, menyudahi, memutus, atau tidak tidak melanjutkan. Kata ini bisa dipakai dalam berbagai konteks.
Jika diaplikasikan dalam bahasa gaul, arti cut off adalah ungkapan memutus hubungan atau menyudahi hubungan pertemanan. Kata cut off dipakai untuk mengungkapkan jika seseorang telah menyudahi hubungan pertemanan dengan orang lain.
Dengan arti cut off itu, tak heran jika banyak pengguna yang memakai istilah ini dalam pembicaraan soal hubungan pertemanan. Mereka memakai kata ini untuk mengungkapkan jika telah meninggalkan hubungan pertemanan.
Bila di medsos, seseorang yang memakai istilah cut off bakal menerangkan alasanya meninggalkan hubungan pertemanan, yang bisa jadi karena temannya memiliki perilaku buruk atau memiliki perbedaan cara bergaul.
Baca juga: Arti Kata Big L, Bahasa Gaul yang Ramai di Media Sosial
Demikianlah penjelasan mengenai arti cut off sebagai salah satu bahasa gaul yang sering dipakai di medsos, semoga bermanfaat.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- 2 Model iPhone Ini Masuk Daftar "Gadget" Jadul
- Microsoft Rilis Dua Chip Khusus Data Center
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata "Cuma" Sekian
- Selamat Hari Guru Nasional! Ini 50 Link Twibbon untuk "Upload" di Medsos
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di HP Android dengan Mudah dan Praktis
- 5 Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di HP untuk Menghidupkan Layar, Mudah
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Pameran Fotografi Oppo Find X8 Series Tampilkan Keindahan dan Budaya Bali di Istana Ubud
- 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy A16 5G, Harga Rp 3 Jutaan
- Cara Akses Password iCloud di Google Chrome
- Sejarah QR Code, Kode "Kotak-kotak" yang Terinspirasi dari Permainan Go Board
- Tulisan di Word Tidak Muncul, Begini Cara Mengatasinya
- HP Vivo Y19s Resmi, Punya "Ring Light" RGB Bisa Berubah Warna
- Smartphone Realme P1 Speed Meluncur dengan Chip Dimensity 7300 Energy
- Apple Rilis iPad Mini Gen 7 dengan Chip A17 Pro, Setelah 3 Tahun Absen
- Arti Kata Stan, Bahasa Slang yang Sering Muncul di Media Sosial
- 3 Fitur di Jam Garmin yang Penting Ketika Ikut "Race" Lari