Ini Juara Kompetisi Microsoft Excel Pertama di Indonesia, Jadi Wakil di Las Vegas

- Herardi Cahya menjadi juara kompetisi e-sports BTN Microsoft Excel World Championship (MEWCI) 2024 pertama di Indonesia yang digelar di Point Arena, Jakarta pada Minggu (13/10/2024) lalu.
Hasil ini diraih Herardi setelah berhasil mendapatkan skor akumulasi tertinggi dibanding tujuh partisipan lainnya, yaitu mencapai 168 poin. Posisi kedua hingga kedelapan klasemen akhir MEWCI 2024 masing-masing memiliki skor 150, 150, 134, 114, 92, 84, dan 36 poin.
Kedelapan peserta ini sendiri, termasuk Herardi berasal dari berbagai kategori peserta, yaitu mulai dari umum (Rookie), pegiat Microsoft Excel (Professional), dan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Herardi sendiri berasal dari kategori Professional.
Perolehan skor ini diperoleh Herardi dan para peserta setelah berhasil memecahkan beragam masalah yang ada di dalam kompetisi, tentunya menggunakan aneka rumus atau formula yang ada di Microsoft Excel versi Windows PC.
Baca juga: Gamer Indonesia Dipo Akbar Membalap untuk Tim E-sports Gresini MotoGP
View this post on InstagramA post shared by FMWC Indonesia (@fmwcindonesia)
Nah, sebagai pemenang, Herardi berhak mendapatkan uang tunai Rp 15 juta dan menjadi perwakilan Indonesia satu-satunya di ajang Grand Final MEWC 2024 di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat pada 4 Desember 2024 mendatang.
Dalam ajang Grand Final MEWC 2024 di Las Vegas nanti, Herardi akan berlaga melawan perwakilan juara kompetisi e-sports Microsoft Excel serupa dari berbagai belahan dunia.
Mereka akan beradu kemampuan untuk memperebutkan total hadiah (prize pool) senilai 37.500 dolar AS atau setara Rp 575 juta. Adapun juara pertama kompetisi Microsoft Excel berskala dunia ini berhak mendapatkan 5.000 dollar AS atau sekitar Rp 76,6 juta.
Baca juga: Jakarta Juara Umum PON XXI Cabor E-sports
Adapun turnamen ini menggunakan Microsoft Excel, yakni software di PC dan mobile yang memungkinkan pengguna mengolah dan menghitung data yang bersifat numerik (angka).
Peserta akan memecahkan berbagai masalah dengan menggunakan rumus-rumus Microsoft Excel, seperti SUM, AVERAGE, dan VLOOKUP. Jika merujuk pada turnamen sebelumnya, peserta menggunakan Microsoft Excel di komputer.
Terkini Lainnya
- Mark Zuckerberg Akui TikTok Jadi Ancaman Meta
- Foto Detail Visual "Zorah", Game Mini Nvidia untuk Pamer GPU RTX 50 Series
- Ketika Manusia dan Robot "Adu Cepat" di Ajang Lari Maraton...
- Redmi Watch Move Meluncur, Pakai Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 400.000
- Paus Fransiskus Wafat, Tinggalkan Pesan Kuat soal Etika Teknologi dan AI
- HP Vivo X200s Meluncur dengan Dimensity 9400 Plus dan Baterai 6.200 mAh
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Tema Hari Bumi 2025 "Our Power, Our Planet", Ini 50 Contoh Ucapan Menarik untuk Medsos
- Smartphone Oppo K13 Meluncur, Bawa Baterai 7.000 mAh dan Chipset Baru
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Sekian Biaya yang Dihabiskan OpenAI saat Pengguna Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Vivo X200 Ultra Resmi, HP Flagship yang Bisa "Disulap" Jadi Kamera DSLR
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 20 Smartphone dengan Baterai Paling Awet Versi DxOMark
- Asus TUF Gaming A16 Resmi di Indonesia, Laptop Gaming "Ramah" AI
- Lenovo Rilis Chromebook Duet dan Duet Edu G2 di Indonesia, Dukung Stylus untuk Corat-coret
- YouTube Beri Label untuk Video Orisinal, Ini Tandanya
- YouTube Rilis 6 Fitur Baru, Ada Sleep Timer hingga Bikin Playlist Bareng Bestie