Jakarta Juara Umum PON XXI Cabor E-sports

- Provinsi DKI Jakarta menjadi juara umum Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh - Sumatera Utara untuk cabang olahraga (cabor) e-sports.
Di cabor ini, Provinsi Jakarta mendapatkan satu medali emas di nomor Lokapala dan satu medali perak di nomor PUBG Mobile. Dengan begitu, total medali yang diperoleh provinsi ini adalah dua medali.
Total perolehan medali terbanyak sebenarnya diraih provinsi Jawa Barat dengan tiga medali, yang terdiri dari satu emas dari nomor Free Fire dan dua perunggu dari Mobile Legends dan Lokapala.
Hanya saja, medali perak memiliki nilai lebih tinggi dibanding perunggu, sehingga DKI Jakarta lebih unggul dibanding Jawa Barat meski memiliki medali lebih sedikit.
Baca juga: Jawa Barat Sabet Medali Emas PON XXI Cabor E-sports Nomor Free Fire
Pada klasemen akhir PON XXI 2024 e-sports, DKI Jakarta dan Jawa Barat, yang masing-masing berada di posisi pertama dan kedua, diikuti oleh provinsi Sumatera Barat, Kalimatan Selatan, dan Sumatera Utara yang berada di posisi ketiga.
Ketiga provinsi ini sama-sama memiliki total satu medali emas, sehingga posisi di klasemen akhirnya sama. Sumatera Barat mendapatkan medali emas dari nomor PUBG Mobile, lalu Kalimantan Selatan dari eFootball, dan Sumatera Utara dari Mobile Legends.
Ini artinya, lima nomor yang dipertandingkan di PON XXI 2024 e-sports, yang digelar di Medan International Convention Center (MICC), Medan, Sumatera Utara pada 13-19 September 2024 lalu, dimenangkan oleh kontingen yang berbeda.
Provinsi Jawa Barat sebenarnya memenangkan medali emas di nomor Honor of Kings di PON XXI 2024 e-sports, begitu juga Bali dari nomor Battle of Guardians. Namun, dua nomor pertandingan ini hanya bersifat ekshibisi, sehingga perolehan medali tak dihitung resmi.
"Meski perhelatan cabor esports PON XXI 2024 telah berakhir, namun, ini adalah awal dari perjalanan gemilang dari atlet-atlet e-sports kebanggaan kita yang berasal dari seluruh penjuru Nusantara, yang telah berjuang keras dan menunjukkan bakat yang luar biasa," kata Wakil Sekretaris Jenderal PB ESI Benone J. Louhenapessy, melalui keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Jumat (20/9/2024).
Ia juga menambahkan, PON XXI 2024 Aceh-Sumut kali ini menunjukkan bahwa e-sports telah menjangkau ke seluruh wilayah Indonesia. Hal ini terlihat dari peta kekuatan e-sports di Indonesia merata dan seimbang tanpa ada satu provinsi yang mendominasi secara signifikan.
Baca juga: Cerita Kontingen E-sports Jabar, Sabet Emas PON Nomor Free Fire meski Bentrok Turnamen ASEAN
Klasemen akhir PON XXI 2024 Aceh - Sumatera Utara cabor e-sports secara lengkap bisa dilihat di tabel berikut ini.
Peringkat | Provinsi | Emas | Perak | Perunggu | Total Medali |
1. | DKI Jakarta | 1 | 1 | 2 | |
2. | Jawa Barat | 1 | 2 | 3 | |
3. | Sumatera Barat | 1 | 1 | ||
3. | Kalimantan Selatan | 1 | 1 | ||
3. | Sumatera Utara | 1 | 1 | ||
4. | Bali | 1 | 1 | 2 | |
5. | Kalimantan Tengah | 1 | 1 | ||
5. | Jawa Tengah | 1 | 1 | ||
5. | Sulawesi Selatan | 1 | 1 | ||
6. | Gorontalo | 1 | 1 | ||
6. | Papua | 1 | 1 |
Terkini Lainnya
- Cara Membuat 4 Tempat Tanda Tangan di Microsoft Word, Mudah dan Cepat
- 2 Cara Mengetahui Jumlah File dalam Folder Google Drive dengan Mudah
- AI Copilot Vision Bisa Dipakai Gratis, Ini Syaratnya
- iPhone 17 Belum Rilis, Bocoran iPhone 19 Sudah Beredar
- Cara Aktifkan E-SIM Indosat di HP Android dan iPhone
- Game "Valorant Mobile" Diumumkan, Mirip Versi PC dan Baru Hadir di Satu Negara
- Cari Foto dan Link di Saluran WhatsApp Bakal Makin Mudah
- Mark Zuckerberg Akui TikTok Jadi Ancaman Meta
- Foto Detail Visual "Zorah", Game Mini Nvidia untuk Pamer GPU RTX 50 Series
- Ketika Manusia dan Robot "Adu Cepat" di Ajang Lari Maraton...
- Redmi Watch Move Meluncur, Pakai Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 400.000
- Paus Fransiskus Wafat, Tinggalkan Pesan Kuat soal Etika Teknologi dan AI
- HP Vivo X200s Meluncur dengan Dimensity 9400 Plus dan Baterai 6.200 mAh
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Tema Hari Bumi 2025 "Our Power, Our Planet", Ini 50 Contoh Ucapan Menarik untuk Medsos
- YouTube Kini Punya Tombol "Hype" untuk Dongkrak Popularitas Kreator Pemula
- Elon Musk Umumkan Blindsight, Inovasi agar Tunanetra Bisa Melihat Lagi
- Tablet Huawei MatePad Pro 12.2 dan MatePad 12 X Meluncur, Kompak Pakai Layar PaperMatte
- 3 Game Gratis Epic Games, Ada Game Zombi "The Last Stand: Aftermath"
- Jadwal MPL S14 Pekan Ini, Ada "Rematch" RRQ Hoshi Vs Evos Glory