Siap-siap, YouTube Akan Kirim Pesan Buat Pengguna Aplikasi Non-resmi
- Bagi YouTube, iklan adalah sumber pendapatan utama. Iklan-iklan yang masuk ke YouTube ditampilkan kepada para pengguna YouTube gratisan.
Jika pengguna tak mau melihat iklan, maka ia harus beralih dan berlangganan YouTube Premium. Namun di luar sana, beredar aplikasi YouTube non-resmi yang bisa dinikmati tanpa iklan dan tanpa berlangganan.
YouTube pun bertindak tegas kepada para pengguna yang ketahuan menggunakan aplikasi YouTube non-resmi.
Menurut blog resmi Google yang berjudul “Enforcement on Third Party Apps”, perusahaan teknologi itu mengumumkan bakal segera memblokir aplikasi nonresmi yang dipakai untuk menonton dan mengakses video YouTube, khususnya yang memiliki fitur pemblokiran iklan.
Pengguna aplikasi YouTube non-resmi akan kesulitan menyaksikan video dan menemui masalah buffering dan akan mendapat pesan khusus.
“Pengguna yang menggunakan aplikasi pihak ketiga mungkin mengalami masalah buffering atau melihat pesan 'Konten berikut tidak tersedia di aplikasi ini' saat mencoba menonton video YouTube,” tulis Google pada Senin (15/4/2024).
Baca juga: Bos YouTube Peringatkan OpenAI soal Penggunaan Video untuk Latih Model AI
Artinya, selain tidak bisa mengakses video, pengalaman menonton konten YouTube pun dibuat lebih lambat ketimbang menggunakan aplikasi YouTube resmi tanpa fitur blokir iklan. Nah, upaya-upaya serupa sudah mulai gencar diterapkan Google sejak Juni 2023.
Kebijakan ini sengaja dilakukan sebagai upaya mendorong pengguna mengaktifkan iklan dan tidak menggunakan adblockers. Salah satu tujuan lainnya, Google dan YouTube ingin mendukung para kreator lewat tayangan iklan yang ditampilkan.
“Kami ingin mencegah para kreator hanya diberi imbalan (reward) atas tayangan yang diunggah, dan Iklan di YouTube membantu kreator dan miliaran orang di dunia untuk menggunakan layanan streaming (resmi),”
Tidak dijelaskan aplikasi pihak ketiga seperti apa yang bakal kena imbas. Selain itu, jika pengguna Chrome juga memasang adblocker, YouTube akan tetap membuat tampilan di peramban menjadi kurang optimal dan muncul kendala delay, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Android Police, Minggu (21/4/2024).
Jika ingin tayangan bebas iklan, YouTube pun menyarankan penggunanya untuk berlangganan ke YouTube Premium.
“Kami juga paham jika sebagian orang ingin bebas iklan, makanya kami menawarkan paket YouTube Premium,” tulis Google.
Baca juga: YouTube Music Versi Desktop Kini Bisa Putar Lagu Tanpa Internet
Sejatinya, langganan YouTube Premium memang menawarkan sejumlah fitur dan pengalaman yang lebih baik. Selain bebas iklan, pengguna juga mendapatkan akses pemutaran di latar belakang, yakni bisa mengunduh video sambil berpergian, hingga akses YouTube Music secara gratis.
Seperti yang diketahui, YouTube Music adalah platform YouTube yang menawarkan lebih dari 100 juta lagu komersial. Di Tanah Air, biaya langganan YouTube Premium dibanderol seharga Rp 59.000 per bulan, Rp 99.000 per bulan untuk Family, dan Rp 34.990 per bulan untuk pelajar.
Jika Anda belum pernah berlangganan YouTube Premium, platform video panjang ini memungkinkan Anda untuk melakukan uji coba langganan. Paket berlangganan bisa dihentikan kapan saja sesuai dengan selera pengguna.
Terkini Lainnya
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- Bukti Kuat Motorola Bakal "Comeback" ke Pasar Ponsel Indonesia
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Oppo Find X8 Rilis Global Hari Ini di Bali, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Xiaomi Redmi A4 5G Meluncur, HP Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Cara Nonton Video Klip Musik di Spotify
- Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Microsoft Edge untuk Blur Chat
- Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan
- Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI
- Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun