Cara Menonaktifkan dan Mengaktifkan Live Photos di iPhone

- Live Photos dalam fitur kamera di iPhone adalah format foto-video hibrid yang merekam gerakan 1,5 detik sebelum dan sesudah pengguna mengetuk ranah kamera.
Fitur ini menangkap gabungan gambar, suara, dan gerakan, dan pengguna bisa memutar Live Photos hanya dengan satu ketukan. Melalui fitur ini, pengguna bisa memanfaatkan foto live ini menjadi salah satu kompilasi video.
Kendati demikian hasil Live Photos biasanya memakan cukup banyak ruang penyimpanan daripada hasil foto biasanya. Maka dari itu bagi pengguna yang tidak ingin menggunakan fitur Live Photos di iPhone dapat menonaktifkannya dengan mudah.
Bagaimana caranya? Selengkapnya cara mengaktifkan dan menonaktifkan live foto di iPhone.
Baca juga: Apple Akhirnya Ungkap Pembuat Sensor Kamera iPhone
Cara menonaktifkan Live Photos sementara di iPhone

- Buka kamera ponsel Anda
- Swipe menu bawah
- Nantinya Anda akan menemukan pilihan beberapa fitur. Salah satunya “Live Photos”
- Klik “Live Photos”
- Pilih “Live Off”
Cara menonaktifkan Live Photos permanen

Cara ini bisa menjadi opsi bagi pengguna yang benar-benar tidak membutuhkan fitur live foto di ponselnya.
- Buka “Settings”
- Pilih “Camera”
- Klik “Preserve Settings”
- Gulir ke bawah geser toggle ke kiri “Live Photo” untuk menonaktifkan
Setelah Anda menonaktifkan fitur Live Photos di iPhone, gambar apa pun yang Anda ambil setelah itu akan menjadi gambar diam/standar, dan semua Live Photos yang Anda ambil sebelumnya akan tetap sebagai Live Photos di galeri ponsel Anda.
Cara mengaktifkan Live Photos di iPhone
- Buka kamera ponsel Anda
- Klik ikon di pojok kanan atas
- Nantinya kamera akan beralih ke mode foto standar
- Anda juga bisa menggunakan fitur bagian bawah kamera
- Swipe up ke atas
- Nantinya Anda akan menemukan pilihan beberapa fitur. Salah satunya “Live Photos”
- Klik “Live Photos”
- Pilih “Live ON”
Selain itu pengguna juga bisa masuk ke menu “Pengaturan” > “Camera” > Klik “Preserve Settings” selanjutnya gulir ke bawah geser toggle ke kanan “Live Photo” untuk mengaktifkan.
Baca juga: 3 Fitur Kamera iPhone yang Sering Dilupakan tapi Menarik buat Dicoba
Demikian cara menonaktifkan dan mengaktifkan Live Photos di kamera iPhone. Semoga membantu.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Unboxing dan Hands-on Oppo Find N5, Ponsel Lipat yang Mewah dan Praktis
- Smartphone Lipat Oppo Find N5 Meluncur Global, Ini Harganya
- Menggenggam Nubia V70 Series, HP Rp 1 Jutaan dengan Desain Premium
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 16e Vs iPhone SE 2022
- Selisih Rp 200.000, Ini 4 Perbedaan Nubia V70 dan Nubia V70 Design
- Daftar Promo Samsung Galaxy S25, Ada Diskon Bank dan Trade-in
- Harga iPhone 16e di Singapura dan Malaysia, Indonesia Masih Menunggu Kepastian
- Apple C1 Resmi, Chip 5G Buatan Sendiri dan Debut di iPhone 16e
- Smartphone ZTE Nubia V70 dan V70 Design Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan
- Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 Vs iPhone 16e
- Kamera Aksi GoPro Max 360 Dirilis, Bisa Rekam Video 360 Derajat
- Cara Download WhatsApp di Laptop Windows 10
- Samsung Galaxy A06 5G Meluncur, Jaminan Update OS 4 Generasi
- Cara Bikin Ucapan Menyambut Ramadhan 2025 Otomatis via Meta AI WhatsApp
- HP Samsung Ini Mendominasi Dipakai Carat di Konser Seventeen Bangkok
- Sejarah Friendster, Media Sosial "Sepuh" yang Kabarnya Mau “Come Back”
- X Twitter Buka 100 Lowongan Pekerjaan untuk Tim Keamanan Konten
- Iseng Kirim Chat soal Bom di Bandara, Mahasiswa Terancam Denda Rp 2 Miliar
- Rangkuman Review "Tekken 8", Salah Satu Game Terbaik 2024
- Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Plus dan S23 Plus, Apa Saja Peningkatannya?