Magic Squad dari Brasil Juara "Free Fire" FFWS 2023, Indonesia di Peringkat Empat
- Tim e-sports profesional asal Brasil menjadi juara kompetisi Free Fire skala dunia, Free Fire World Series (FFWS) 2023.
Pada babak Grand Final yang digelar Minggu (26/11/2023), Magic Squad memastikan gelar juara dengan perolehan akhir 112 poin. Total poin ini berasal dari 55 poin posisi (placement) dan 45 poin eliminasi (kill).
Selain menyabet titel kampiun FFWS 2023, Magic Squad mengantongi hadiah uang sebesar 300.000 dollar AS (kira-kira Rp 4,5 miliar) dari total hadiah 1 juta dollar AS (sekitar Rp 15,5 miliar).
Mereka menjadi satu-satunya tim dari 12 tim di Grand Finals dengan poin melebihi angka 100.
Magic Squad memang menunjukkan performa yang gemilang. Mereka memanfaatkan 12 poin awal (Headstart Points) yang diperoleh di babak Point Rush (babak sebelum Grand Finals), untuk memperlebar selisih poin antara dirinya dan tim lainnya.
Dalam enam game yang dimainkan Magic Squad di Grand Finals, mereka meraih kemenangan alias "Booyah" pada ronde kedua, kelima, dan keenam. Posisi tiga besar diamankan pada ronde ketiga (peringkat kedua) dan ronde keempat (peringkat ketiga).
Baca juga: YouTube Mulai Gulirkan “Playables”, Pusat Game untuk Pengguna Premium
Sementara itu, Magic Squad hanya bertengger di posisi kesembilan pada ronde pertama Grand Finals.
Bops dkk juga mengumpulkan banyak kill dalam keenam game yang dimainkan. Pada ronde ketiga dan keempat saat mereka mengamankan "Booyah", tim Brasil tersebut meraih 11 kill untuk masing-masing ronde.
Pada akhirnya, Magic Squad berhasil mengunci gelar juara Free Fire FFWS 2023. Hasil ini lebih baik ketimbang FFWS 2022 tahun lalu, yang mana Magic Squad hanya bisa mengamankan posisi empat besar.
Kala itu, tim Thailand Evos Phoenix (kini Buriram United Esports) menjadi juaranya. Buriram United Esports di Free Fire FFWS 2023 ini menempati peringkat kedua.
Kemudian ada tim CGGG (Thailand) di peringkat ketiga, dan RRQ Kazu dari Indonesia di peringkat keempat.
Buriram United Esports mengumpulkan 95 poin, CGGG 89 poin, dan RRQ Kazu memperoleh 72 poin. Posisi RRQ Kazu juga lebih baik dibanding FFWS 2022, dari peringkat ketujuh menjadi keempat.
Selanjutnya, peringkat kelima hingga kesembilan secara berurutan diisi oleh WAG dengan 70 poin (Vietnam), EXP Esports dengan 68 poin (Thailand), Loud (Brasil) dengan 66 poin, Poco Star (Indonesia) dengan 64 poin, dan Thorrad (Indonesia) dengan 44 poin.
Klasemen pun ditutup oleh tiga tim terbawah yang mencakup Expand (Malaysia) dengan 28 poin, GOW (Vietnam) dengan 25 poin, dan P Esports (Vietnam) dengan 14 poin. Selengkapnya, berikut ini klasemen akhir Grand Finals FFWS 2023:
Baca juga: Menyiksa Konsol Windows Lenovo Legion Go dengan 5 Game Berat, Ini Hasilnya
Peringkat | Nama tim | Jumlah kemenangan (Booyah) | Poin awal dari Point Rush (Headstart Points) | Jumlah game yang dimainkan | Poin eliminasi | Poin posisi | Total poin |
1 | Magic Squad | 3 | 12 | 6 | 45 | 55 | 112 |
2 | Buriram United Esports | 2 | 11 | 6 | 37 | 47 | 95 |
3 | CGGG | 0 | 13 | 6 | 44 | 32 | 89 |
4 | RRQ Kazu | 0 | 8 | 6 | 38 | 26 | 72 |
5 | WAG | 1 | 2 | 6 | 27 | 41 | 70 |
6 | EXP Esports | 0 | 4 | 6 | 36 | 28 | 68 |
7 | Loud | 0 | 5 | 6 | 31 | 30 | 66 |
8 | Poco Star | 0 | 1 | 6 | 28 | 35 | 64 |
9 | Thorrad | 0 | 3 | 6 | 28 | 13 | 44 |
10 | Expand | 0 | 3 | 6 | 9 | 16 | 28 |
11 | God of Wolf (GOW) | 0 | 1 | 6 | 9 | 15 | 25 |
12 | P Esports | 0 | 1 | 6 | 9 | 4 | 14 |
Pengguna juga bisa melihat daftar peringkat akhir FFWS 2023 di bawah ini, sebagaimana dikutip KompasTekno dari Liquipedia, Senin (27/11/2023):
Terkini Lainnya
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di HP Android dengan Mudah dan Praktis
- 5 Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di HP untuk Menghidupkan Layar, Mudah
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Pameran Fotografi Oppo Find X8 Series Tampilkan Keindahan dan Budaya Bali di Istana Ubud
- 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy A16 5G, Harga Rp 3 Jutaan
- 50 Link Twibbon Hari Guru Nasional 2024 Menarik, Lengkap dengan Tema dan Logo
- Cara Akses Password iCloud di Google Chrome
- Sejarah QR Code, Kode "Kotak-kotak" yang Terinspirasi dari Permainan Go Board
- Tulisan di Word Tidak Muncul, Begini Cara Mengatasinya
- Arti Kata “Bussin”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 10 Penyebab HP Xiaomi Cepat Panas
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata Kecil
- Aturan Turunan UU PDP Sudah Finalisasi, Terbit Desember 2023
- Klasemen Akhir Babak Liga "PUBG Mobile" PMGC 2023, Persija Evos Masuk Grand Finals
- YouTube Mulai Gulirkan “Playables”, Pusat Game untuk Pengguna Premium
- Kalahkan Intel dan TSMC, Nvidia Jadi Perusahaan Chip Terbesar
- Oppo Buka Outlet Premium di PIK 2, Oppo Find N2 Flip Didiskon Rp 5 Juta