cpu-data.info

Kemenangan Beruntun Aura Fire di MPL S12, Taklukkan Dua Tim Klasemen Atas

Ilustrasi Aran Aura Fire yang jadi MVP melawan Bigetron Alpha.
Lihat Foto

- Aura Fire lebih "panas" pada minggu ketiga babak liga Mobile Legends Professional League Indonesia musim kedua belas (MPL S12).

Pasalnya, tim yang biasa dijuluki "Naga Api" ini akhirnya mendapatkan kemenangan pertamanya di ajang MPL Season 12, setelah mengalami kekalahan tiga kali berturut-turut. 

Kemenangan pertama mereka terjadi di hari pertama minggu ketiga Regular Season MPL ID Season 12 ketika melawan Bigetron Alpha pada Kamis (3/8/2023). 

Pada laga itu, Aura Fire berhasil menaklukkan tim yang sedang "naik daun" tersebut dengan skor sempurna 2-0. 

Kemenangan kembali didapatkan Aura Fire di hari kedua minggu ketiga Regular Season MPL ID Season 12 pada Jumat (4/8/2023).

Baca juga: Pelatih Geek Fam dan Analis Alter Ego Dihukum Moonton, Dilarang Tampil di 2 Pertandingan MPL S12

Kali ini, mereka menaklukkan juara MPL ID Season 11, yaitu Onic Esports dengan skor sempurna 2-0 juga.

Jika dilihat dari performa tim dan klasemen sementara, Bigetron Alpha dan Onic Esports bisa dibilang merupakan dua tim besar yang performanya cukup konsisten. 

Saat ini, Onic Esports dan Bigetron Alpha berada di posisi ketiga dan keempat klasemen sementara MPL ID Season 12, jauh dari Aura Fire yang berada di posisi ketujuh. 

Sehingga, bisa disimpulkan bahwa dua kemenangan Aura Fire melawan Bigetron Alpha dan Onic Esports ini merupakan kemenangan yang cukup manis. 

Aran jadi sorotan

Ilustrasi Aran Aura Fire yang jadi MVP melawan Onic Esports.YouTube/MPL Indonesia Ilustrasi Aran Aura Fire yang jadi MVP melawan Onic Esports.

Nah, apabila melihat jalannya kedua pertandingan ini, ada satu pemain Aura Fire yang bisa dibilang menjadi sorotan dan sangat berpengaruh bagi kemenangan sang Naga Api. 

Ia adalah Aldhia Aranda alias "Aran" yang berperan sebagai EXP Laner untuk Aura Fire mulai minggu ketiga Regular Season MPL ID Season 12. Sebelumnya, posisi ini diisi oleh Juli Kimura alias "Kimura".

Debut Aran di ajang MPL ID Season 12 tampak baik. Sebab, dalam game melawan Bigetron Alpha, Aran menjadi pemain terbaik alias MVP di pertandingan tersebut. Ia menggunakan hero Paquito dan Uranus.

Kemudian ketika melawan Onic Esports, Aran juga menjadi MVP menggunakan hero Badang dan Esmeralda. 

Secara permainan, Aran tampaknya fokus untuk menyelesaikan objektif, seperti meruntuhkan tower, serta membantu rekan-rekan satu timnya yang sedang kesulitan di waktu yang tepat.

Sehingga, permainan Aran bisa dibilang cukup manjur untuk mengacak-acak strategi Bigetron Alpha dan Onic Esports, dan membuat mereka keteteran mengimbangi gameplay dari Aura Fire.

Baca juga: Bukan Game MOBA atau FPS, Ini Game Pertama yang Dipertandingkan di Turnamen E-sports

Klasemen sementara MPL S12

Ilustrasi klasemen MPL ID Season 12 setelah minggu ketiga hari kedua Regular Season.YouTube/MPL Indonesia Ilustrasi klasemen MPL ID Season 12 setelah minggu ketiga hari kedua Regular Season.
Meski mendapatkan dua kemenangan pertamanya, Aura Fire masih belum berada di posisi aman. Sebab, mereka saat ini berada di posisi ketujuh klasemen sementara MPL ID Season 12 untuk Regular Season.

Seperti diketahui, tiga tim terbawah di babak Regular Season ini, yaitu tim yang berada di posisi ketujuh hingga kesembilan, tak akan lolos ke babak penyisihan alias Playoff. 

Meski demikian, Aura Fire masih memiliki kesempatan yang cukup besar untuk merangkak naik ke peringkat teratas, minimal ke posisi aman di peringkat enam klasemen. 

Pasalnya, Regular Season baru berjalan selama tiga minggu, dan akan berlangsung hingga lima minggu ke depan.

Pertandingan Aura Fire selanjutnya di minggu ketiga ini adalah melawan Evos Legends pada hari keempat, Minggu (6/8/2023). 

Jika pertandingan itu dimenangkan kembali oleh Aura Fire, maka ada kemungkinan posisi tim Naga Api ini akan naik di klasemen sementara Regular Season MPL ID Season 12. 

Selengkapnya, berikut klasemen sementara MPL ID Season 12 setelah hari kedua minggu ketiga Regular Season MPL ID Season 12 berakhir, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia, Sabtu (5/8/2023).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat