Aplikasi Edit Foto FacePlay Ramai di TikTok dan Instagram, Apa Itu?

- Beberapa waktu belakangan, aplikasi FacePlay tampak tengah ramai dicari oleh pengguna di mesin pencari Google (Google Search). Terpantau di Google Search, terdapat lebih dari 5.000 pencarian “FacePlay” per 23 November 2022, sekitar pukul 12.00 WIB.
Maraknya penggunaan aplikasi FacePlay sejatinya bukan terjadi baru-baru ini. Informasi penggunaan aplikasi FacePlay telah ramai dibagikan di media sosial seperti Instagram dan TikTok, sejak awal tahun 2022.
Baca juga: Viral di TikTok, Begini Cara Membuat Video Moon Phase Tanggal Lahir Sendiri dan Pasangan
Kendati mungkin telah ramai dicari atau digunakan, namun bukan berarti semua pengguna telah memahami aplikasi FacePlay untuk apa. Oleh karena itu, berikut adalah penjelasan mengenai apa itu FacePlay beserta cara menggunakannya.
Apa itu FacePlay?
FacePlay adalah aplikasi yang memiliki fitur utama untuk mengubah atau mengganti wajah pengguna di foto dengan wajah orang lain dari tokoh atau karakter tertentu, misalnya anime. Fitur dari FacePlay juga bisa berlaku sebaliknya.
Jadi, pengguna bisa memilih templat foto atau video yang tersedia di FacePlay untuk diubah agar menggunakan wajah pribadi. Dengan kemampuan itu, FacePlay biasa disebut juga dengan aplikasi pengganti wajah.
FacePlay didukung dengan teknologi face recognition (pengenalan wajah). Dengan teknologi itu, FacePlay mampu menyeleksi objek wajah dari foto yang diunggah pengguna ke aplikasi. Setelah terseleksi, wajah tersebut akan menggantikan wajah di templat.
Faceplay bisa didapatkan secara mudah. Untuk download FacePlay, caranya silakan kunjungi toko aplikasi di masing-masing ponsel, Google Play Store (untuk ponsel Android) atau App Store (untuk iPhone).
Download FacePlay di kedua toko aplikasi tersebut tidak membutuhkan biaya pembelian alias gratis. Kendati mengunduhnya gratis, namun FacePlay menawarkan biaya langganan di aplikasi untuk meningkatkan akun menjadi premium.
Akun premium FacePlay didaftarkan dengan harga langganan mulai Rp 39.000 per minggu. Akun premium FacePlay menawarkan beberapa kelebihan daripada akun biasa yang gratis. Contohnya, seperti bebas akses templat foto atau video dan bebas iklan.
Itulah penjelasan mengenai apa itu FacePlay dan kegunaannya. Lantas, aplikasi FacePlay apakah aman untuk digunakan?
Baca juga: Apa itu Website Sound of Text yang Ramai Dicari Pengguna WA?
Kebijakan privasi FacePlay
Untuk diketahui, FacePlay dikembangkan oleh Innovational Technologies Limited, yang bermarkas di Inggris. Selain Faceplay, Pengembang tersebut juga membuat aplikasi edit video musik Vinkle dan aplikasi edit video bersuara dari teks DigiFace.
Dalam FacePlay, pengembang mengeklaim bahwa data atau informasi mengenai foto wajah yang terunggah di aplikasi dan diproses di server tidak akan disimpan dan dibagikan ke pihak lain. Foto di server akan dihapus bila selesai diproses dan dikirim ke pengguna.
Kemudian, hasil akhir dari pemrosesan foto wajah akan disimpan sementara secara terenkripsi. Kemudian, foto tersebut akan secara permanen dalam jangka waktu tertentu. Di aplikasi FacePlay, tertulis bahwa foto hasil editan hanya akan tersedia selama tujuh hari.
Informasi mengenai kebijakan privasi FacePlay yang lebih lengkap bisa dibaca di tautan ini. Setelah memahami keamanannya, lantas bagaimana cara menggunakan FacePlay untuk ganti wajah orang lain dengan wajah kita di foto dan sebaliknya? Begini penjelasannya.
Cara menggunakan FacePlay untuk mengganti wajah di foto
- Buka aplikasi FacePlay di ponsel, lalu cari templat foto yang tersedia sesuai dengan keinginan.
- Setelah mendapat templatnya, klik opsi “use”.
- Pilih foto yang memuat objek wajah dari galeri ponsel atau ambil foto wajah langsung melalui aplikasi.
- Setelah foto terunggah di aplikasi, klik opsi “Confirm”.
- Selanjutnya, foto akan diproses dan diseleksi objek wajah di dalamnya, kemudian digabung dengan templat yang dipilih.
- Hasil foto yang telah diganti wajahnya dapat diunduh atau langsung dibagikan ke media sosial.

Selain foto, FacePlay juga menyediakan format templat video dan GIF. Pengguna bisa menggunakan templat video dan GIF tersebut untuk diubah objek wajahnya menggunakan wajah pribadi.
Baca juga: Ramai Gambar Moon Phase Tanggal Lahir Sendiri di Twitter, Begini 2 Cara Mendapatkannya
Demikianlah penjelasan lengkap seputar apa itu Face Play yang ramai dicari belakangan, berikut dengan sistem keamanan dan cara menggunakannya, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Unboxing dan Hands-on Oppo Find N5, Ponsel Lipat yang Mewah dan Praktis
- Smartphone Lipat Oppo Find N5 Meluncur Global, Ini Harganya
- Menggenggam Nubia V70 Series, HP Rp 1 Jutaan dengan Desain Premium
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 16e Vs iPhone SE 2022
- Selisih Rp 200.000, Ini 4 Perbedaan Nubia V70 dan Nubia V70 Design
- Daftar Promo Samsung Galaxy S25, Ada Diskon Bank dan Trade-in
- Harga iPhone 16e di Singapura dan Malaysia, Indonesia Masih Menunggu Kepastian
- Apple C1 Resmi, Chip 5G Buatan Sendiri dan Debut di iPhone 16e
- Smartphone ZTE Nubia V70 dan V70 Design Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan
- Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 Vs iPhone 16e
- Kamera Aksi GoPro Max 360 Dirilis, Bisa Rekam Video 360 Derajat
- Cara Download WhatsApp di Laptop Windows 10
- Samsung Galaxy A06 5G Meluncur, Jaminan Update OS 4 Generasi
- Cara Bikin Ucapan Menyambut Ramadhan 2025 Otomatis via Meta AI WhatsApp
- HP Samsung Ini Mendominasi Dipakai Carat di Konser Seventeen Bangkok
- Tahun Depan, HP Nokia Akan Meluncur Tiga Bulan Sekali di Indonesia
- 6 Kota yang Siaran TV Analognya Segera Dimatikan: Bandung, Jogja, Semarang, hingga Batam
- Nokia Incar 5 Besar Vendor Smartphone Indonesia, Ini Strateginya
- Telkomsel Halo Plus Meluncur, Kuota hingga 130 GB Harga Mulai Rp 100.000
- Viral di TikTok, Begini Cara Membuat Video Moon Phase Tanggal Lahir Sendiri dan Pasangan