Cara Ganti Background Video Call WhatsApp
- WhatsApp rajin menggelontorkan fitur baru untuk menambah pengalaman pengguna ketika menggunakan aplikasinya.
Misalnya, seperti fitur baru "background" yang memungkinkan pengguna mengganti gambar latar belakang (background) ketika melakukan panggilan video (video call). Fitur ini sama persis seperti fitur "Virtual Background" di platform video telekonferensi, Zoom.
Dengan fitur "background" ini, pengguna WhatsApp bisa memasang foto lucu untuk seru-seruan atau background warna solid agar tampil rapi ketika video call.
Baca juga: Trik Agar Chat WhatsApp Tidak Memenuhi Memori Penyimpanan HP
Pantauan KompasTekno, fitur "background" untuk video call WhatsApp ini baru tersedia untuk perangkat iPhone yang kompatibel dan beberapa model ponsel Samsung saja.
Aplikasi WhatsApp versi 2.22.12.80 di ponsel Samsung yang digunakan oleh tim KompasTekno sudah kebagian fitur untuk mengganti background video Call WhatsApp ini.
Namun, aplikasi WhatsApp di ponsel Realme dan Xiaomi lainnya belum kebagian. WhatsApp versi desktop dan web juga belum kebagian fitur ini.
Lantas, bagaimana cara memakai background WhatsApp ketika melakukan video call lewat ponsel?
Baca juga: Apa Arti Logo Jam yang Muncul di Foto Profil WhatsApp?
Cara ganti background video call WhatsApp
Sepengalaman KompasTekno, cara mengganti background ketika video call WhatsApp cukup mudah dan sederhana. Beriku langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Pilih kontak yang ingin dihubungi melalui video call
- Klik ikon "perekam video" untuk memulai video call
- Selanjutnya, klik ikon "perekem video dengan hiasan bintang-bintang"
- Pengguna bakal melihat jendela "video call effects"
- Lalu, pilih menu "Background"
- Ada tiga opsi background yang bisa dipilih pengguna. Pertama, opsi "Blur" untuk mengganti background menjadi blur. Kedua, opsi "Color" untuk mengganti background menjadi satu warna solid. Ketiga, opsi "Image" untuk mengganti background menjadi foto/gambar
Baca juga: Fitur Baru WhatsApp Bikin Transfer Chat dari Android ke iPhone Lebih Mudah
- Bila sudah dipilih, background video call akan otomatis berubah
- Pilih menu "Settings" untuk mengunggah background image lainnya atau memilih background color lain.
Itu dia langkah-langkah untuk mengganti gambar latar belakang ketika melakukan panggilan video di WhatsApp. Apakah kalian sudah mencobanya?
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Asal Mula Internet Explorer, Browser Internet yang Dibangun dari Browser Lain
- Nilai Bitcoin di El Salvador Anjlok 50 Persen, Imbas Merosotnya Harga Mata Uang Kripto
- Kilas Balik Perjalanan Internet Explorer Sebelum Akhirnya “Disuntik Mati”
- Paket Bundling Telkomsel WeTV, Harga Mulai Rp 12.000
- Instagram Error, Story Terulang dari Awal Meski Sudah Dilihat