Google Meet Gratis Bakal Dibatasi 60 Menit Mulai 1 April
- Sampai hari ini, pengguna gratisan platform Google Meet masih bisa menikmati layanan video conferencing grup secara cuma-cuma dengan waktu yang tidak terbatas alias unlimited hingga 24 jam.
Namun, benefit ini akan segera hilang dalam beberapa waktu ke depan. Pasalnya, Google akan membatasi durasi telekonferensi video grup di Meet bagi pengguna gratis, alias yang tidak berlangganan menjadi 60 menit per sesi.
Dalam keterangan di laman pricing Meet, pengguna gratisan hanya dapat menikmati layanan video conferencing unlimited hingga 31 Maret 2021 mendatang.
Baca juga: Voice dan Video Call WhatsApp dari Komputer Sudah Bisa di Indonesia
Artinya, mulai 1 April 2021, pengguna yang tidak berlangganan hanya bisa melakukan panggilan video grup berdurasi satu jam (60 menit) per sesi, dengan peserta maksimum hingga 100 orang.
Kendati durasinya dibatasi, Google masih tidak memberikan batasan pada jumlah sesi video conferencing yang dapat dilakukan pengguna gratisan dalam sehari.
Dengan kata lain, pengguna gratisan masih bisa membuat sesi telekonferensi video lagi jika durasinya habis, sebanyak maksimal 24 kali dalam satu hari.
Selain itu perlu dicatat juga bahwa durasi video teleconferencing one-on-one atau dengan peserta maksimum dua orang, masih dapat menikmati layanan panggilan video unlimited hingga 24 jam.
Baca juga: 4 Cara Mencegah Zoom Fatigue, Kelelahan Akibat Sering Video Call
Dengan pembatasan durasi telekonferesi video grup ini, Google akan bergabung dengan Zoom yang melakukan hal serupa.
Zoom sendiri membatasi durasi video conferencing grup 40 menit per sesi bagi pengguna yang tidak berlangganan. Sedangkan untuk one-on-one, Zoom juga memberikan layanan unlimited untuk pengguna gratisan.
Sudah pernah diperpanjang
Dengan pembatasan durasi ini, benefit melakukan video conferencing grup unlimited 24 jam hanya dapat dinikmati oleh para pengguna premium platform Meet.
Sebenarnya, Google berencana mencabut benefit layanan video conferencing unlimited bagi pengguna gratisan ini pada 30 September 2020 lalu.
Namun sehari sebelum tenggat 1 Oktober, Google berubah pikiran dan memperpanjang kebijakan fitur Premium unlimited pada pengguna gratisan hinga akhir Maret 2021.
Baca juga: Begini Cara Telepon dan Video Call WhatsApp dari Laptop
Langkah ini diambil Google karena pihaknya memprediksi bahwa layanan video telekonferensi Meet bakal sering dipakai menjelang momen liburan akhir tahun, misalnya untuk reuni keluarga atau acara pernikahan.
Selain itu, karena kegiatan belajar mengajar yang kini juga digelar secara jarak jauh, pertemuan antara guru dan orang tua siswa juga kerap digelar secara online.
"Menjelang musim liburan yang membatasi pengguna untuk tidak bepergian, mereka mungkin bakal sering menggunakan telekonferensi video untuk reuni keluarga, rapat guru dan orang tua siswa, dan pernikahan," demikian keterangan resmi Google dikutip KompasTekno, Jumat (12/3/2021).
Belum diketahui apakah Google akan tetap memberlakukan pembatasan durasi ini sesuai tenggat waktu atau justru berubah pikiran dan kembali memperpanjang benefit video conferencing unlimited bagi pengguna gratisan. Kita lihat saja!
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Siap-siap, Penonton Video di Facebook Bakal Sering Lihat Iklan
- Oppo Find X3 Pro Meluncur dengan Snapdragon 888, Harga Rp 19 Juta
- Elon Musk, Roket, dan Ketakutan Masyarakat Papua
- Kuota Belajar Kemendikbud Disalurkan Hari Ini, Ini Tanda jika Sudah Terima
- AS Bakal Tarik Pajak dari YouTuber di Seluruh Dunia, Ini Detailnya