cpu-data.info

Layanan PlayStation Network Dilaporkan Bermasalah, Indonesia Kena Dampak?

Ilustrasi PlayStation.
Lihat Foto

- Layanan PlayStation Network (PSN) milik Sony dilaporkan mengalami masalah sejak akhir pekan. Hal ini membuat pengguna global terkendala dalam menikmati layanan gaming tersebut.

Kabar tersebut juga dikonfirmasi langsung oleh pihak Sony melalui situs status.playstation.com. Di sana, tercantum bahwa ada gangguan di fitur "Gaming dan social" yang bisa berdampak pada pengguna PS Vita, PS3, PS4, hingga PS5.

Melalui halaman tersebut, pengguna layanan PSN di Indonesia juga diketahui terkena dampak. Saat KompasTekno memasukkan region Indonesia di halaman tersebut, muncul pemberitahuan masalah yang serupa.

Namun, layanan lain seperti PlayStation Store tidak mengalami kendala.

"Pengguna kemungkinan akan mengalami masalah ketika meluncurkan game, aplikasi, atau menjalankan fitur-fitur berbasis jaringan lainnya," ujar Sony di situs resminya, dikutip KompasTekno dari status.playstation.com, Senin (1/3/2021).

Layanan PlayStation Network dilaporkan tumbang pada akhir pekan. PlayStation Network Layanan PlayStation Network dilaporkan tumbang pada akhir pekan.
"Kami tengah berupaya untuk mengatasi masalah ini secepat mungkin. Terima kasih atas kesabarannya," imbuh Sony.

Baca juga: PlayStation 5 Berlapis Emas 4,5 Kg Dijual Rp 7 Miliar

Adapun salah satu fitur dari layanan PSN ini disebutkan bermasalah sejak Sabtu (27/2/2021) pukul 06.33 waktu AS atau pukul 18.33 WIB. Artinya, sudah lebih dari 2 hari salah satu fitur dari layanan PSN bermasalah.

Tidak dijelaskan apa penyebab layanan gaming milik Sony tersebut tumbang. Yang jelas, hal ini memicu sejumlah pengguna berkeluh kesah di jejaring sosial lantaran mereka tak bisa menikmati layanan tersebut dengan normal.

Kendati demikian dari pantauan KompasTekno di halaman Downdetector.id, Senin (1/3/2021) laporan mengenai masalah layanan PlayStation Network di Indonesia tidaklah banyak.

Gangguan pada layanan PSN sendiri tampaknya lebih banyak berdampak pada sejumlah pengguna terutama di beberapa wilayah di Amerika Serikat apabila mengacu pada situs Downdetector.com.

Hal ini juga diungkapkan sejumlah pengguna PS4 asal Indonesia yang KompasTekno mintai keterangan, Senin (1/3/2021). Rizki dan Eko, misalnya, mengklaim bahwa layanan PSN mereka berjalan dengan normal tanpa adanya gangguan.

"Normal nih PSN saya, koneksi (kalian) mungkin?," ujar Rizki.

Baca juga: Dioprek, Nintendo Switch Bisa Jalankan Android 10 dan Game PlayStation

"PSN saya lancar-lancar aja sekarang, biasanya sih aplikasi PS-nya malah yang error," kata Eko.

Namun, bukan tidak mungkin beberapa pengguna PS Vita, PS3, PS4, atau PS5 lainnya yang tinggal di Tanah Air bakal mengalami gangguan di layanan PSN.

Sebab, situs status.playstation.com tadi mencantumkan Indonesia sebagai wilayah yang terkena dampak gangguan pada layanan PSN.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat