Update Genshin Impact Versi 1.3 Bagikan Primogem dan Intertwined Fate Gratis
- Mihoyo kembali menghadirkan pembaruan besar untuk game Role Playing Game (RPG) besutannya, Genshin Impact.
Melalui update versi 1.3 yang mengusung tema "All That Glitters", Mihoyo menghadirkan sejumlah event menarik, salah satunya adalah Stand By Me.
Pada event ini, pemain bakal mendapatkan satu buah quest baru bernama "Glow of a Thousand Lanterns". Pemain memiliki misi untuk mengumpulkan 1.000 Peace Talisman yang nantinya dapat ditukarkan dengan satu buah karakter bintang empat asal Liyue.
Adapun deretan karakter yang dapat dipilih meliputi Xiangling (Pyro), Xinyan (Pyro), Beidou (Electro), Ningguang (Geo), Xingqiu (Hydro), dan Chongyun (Cryo).
Ada pula event lain bernama Five Flushes of Fortune yang baru akan dimulai pada 10 Februari mendatang. Selama event ini berlangsung, pemain dapat menjalankan misi yang diberikan oleh NPC bernama Ji Tong.
Baca juga: PS Plus Gratiskan 5 Game Sekaligus untuk Februari 2021, Ini Daftarnya
Berbekal sebuah kamera, pemain diwajibkan untuk memotret objek dengan warna tertentu. Hasil foto yang didapatkan bisa ditukar dengan Primogems, Hero's Wit, Mystic Enhancement Ore, serta berbagai item menarik lainnya.
Selanjutnya terdapat event bernama May Fortune Find You. Untuk mengikuti event ini, pemain hanya perlu login ke dalam game selama tujuh hari berturut-turut.
Setiap harinya Mihoyo akan membagikan sejumlah hadiah menarik, seperti 10 Intertwined Fate, 80.000 Mora, 18 Mystic Enhancement Ore, dan 8 Hero's Wit. Event ini baru akan dimulai pada 11 Februari mendatang.
Hadirnya Xiao, karakter bintang lima baru
Update ini secara otomatis menandai kepergian Ganyu dari rotasi gacha banner bulanan beberapa waktu lalu. Kini, Mihoyo kemballi menghadirkan satu karakter baru bernama Xiao.
Xiao merupakan karakter bintang lima yang mengusung elemen Anemo (angin). Serupa dengan Zhongli, Xiao merupakan salah satu karakter yang menggunakan senjata berjenis polearm.
Dihimpun KompasTekno dari situs Mihoyo, Rabu (3/2/2021), Xiao merupakan salah satu dari lima Yaksha yang diutus oleh Rex Lapis untuk menjaga kedamaian di Liyue.
Selama 14 hari ke depan, pemain bisa mendapatkan Xiao melalui banner gacha "Invitation to Mundane Life", yang dapat diakses melalui menu gacha.
Baca juga: Pemain Genshin Impact di Android, iOS, PC, dan PS4 Bisa Mabar, Begini Caranya
Selain Xiao, pemain juga berkesempatan meraih karakter bintang empat seperti Diona (Cryo), Beidou (Electro), dan Xinyan (Pyro).
Xiao merupakan salah satu karakter yang paling ditunggu-tunggu oleh sebagian besar pemain Genshin Impact. Hal ini lantaran Xiao memiliki gameplay yang tergolong unik dan keren, serta disebut-sebut mampu menghasilkan damage yang cukup besar.
Mihoyo juga turut memperbarui banner gacha weapon dengan menghadirkan Primordial Jade Cutter, yaitu senjata bintang lima berjenis polearm yang cocok digunakan oleh Xiao.
Saat ini pemain sudah bisa mengunduh pembaruan Genshin Impact versi 1.3 melalui platform masing-masing. Pemain Genshin Impact versi mobile agaknya harus menyiapkan lebih banyak ruang penyimpanan, karena update kali ini akan membutuhkan space sebanyak 2,4 GB.
Ketika masuk ke dalam game, jangan lupa untuk mengklaim 600 Primogems gratis yang dikirimkan pihak Mihoyo melalui kotak masuk (Mailbox).
Terkini Lainnya
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Mengenal Andy Jassy, Sosok Pengganti Jeff Bezos sebagai CEO Amazon
- Sikap Terbaru Presiden Biden, Ponsel Huawei Masih Terlarang Pakai Google
- Surat ke Karyawan Ungkap Alasan CEO Amazon Mundur, Begini Isinya
- Kebiasaan Unik Jeff Bezos yang Bikin Karyawan Panik
- Mundur dari Jabatan CEO Amazon, Berapa Harta Kekayaan Jeff Bezos?