cpu-data.info

Mobil Otonom Apple Dikabarkan Meluncur 2024

Logo Apple
Lihat Foto

- Apple dikabarkan bakal merilis mobil otonom (bisa berjalan sendiri tanpa supir) pertamanya pada tahun 2024 mendatang. Kabar tersebut diungkap oleh dua sumber dekat industri, yang enggan disebutkan identitasnya.

Desas-desus terkait pengembangan mobil otonom Apple sejatinya sudah terdengar lama. Inisiasi awal proyek ini yang disebut Project Titan, dimulai sejak 2014. Kini industri menyebut mobil otonom itu dengan Apple Car, walau nama tersebut belum resmi.

Project Titan sempat berhenti pada tahun 2019, dengan alasan Apple tak akan membuat mobil listrik sendiri, alih-alih akan menciptakan sistem teknologi serba otomatis untuk self-driving car.

Baca juga: Uber Pecat Kepala Program Mobil Otonomos, Apa Alasannya?

Setelah melalui beragam ketidakpastian, perusahaan asal Cupertino, California, Amerika Serikat itu dikabarkan kembali memiliki ambisi untuk menciptakan mobil otonom buatan mereka sendiri.

"Jika ada satu perusahaan di planet ini yang memiliki kemampuan untuk melakukannya (menciptakan mobil otonom), maka kemungkinan itu adalah Apple," kata seseorang yang tergabung dalam Project Titan.

Baterai berteknologi baru

Dalam mengembangkan mobil otonom, Apple disebut-sebut bakal menggunakan baterai dengan teknologi baru bernama nanocell. Baterai tersebut diklaim memiliki ukuran yang lebih kecil sehingga dapat mengurangi pemakaian ruang serta biaya produksi.

Apple Car juga dikabarkan akan menggunakan sensor LIDAR, teknologi peraba jarak jauh optik, yang mengenali dan mengukur obyek sekitar dengan cahaya. Teknologi ini sudah digunakan Apple pada iPhone 12 Pro Max, dan jajaran iPad Pro model terbaru.

Namun belum diketahui secara pasti, apakah Apple akan menangani seluruh proses perakitan mobil otonom secara mandiri, atau bergantung dengan mitra manufaktur rekanan.

Namun menurut sumber dekat industri, Apple disebut telah menggandeng rekanan sebagai pihak pemasok sensor LIDAR, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Reuters, Rabu (23/12/2020).

Baca juga: Elon Musk Ingin Baterai Mobil Listrik Tesla Diproduksi di Indonesia?

Apple juga disebut-sebut telah menjalin kerja sama dengan pabrikan chip Taiwan, TSMC untuk membuat chipset canggih yang menjadi otak pemrosesan kemampuan self-driving pada Apple Car.

Meski Apple Car ditargetkan bakal meluncur pada 2024, namun terdapat kemungkinan jika proses produksi akan tertunda hingga tahun 2025 akibat pandemi Covid-19 yang belum mereda.

Saat ini, tren mobil otonom dunia masih dipimpin oleh Tesla, perusahaan milik Elon Musk. Butuh waktu 17 tahun bagi Tesla untuk akhirnya bisa menghasilkan keuntungan secara berkala dari bisnis mobil otonom.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat