Game PUBG Mobile Raup Rp 36 Triliun Sepanjang 2020
- Kebijakan work from home (WFH) yang diterapkan di berbagai negara membuat banyak orang berdiam diri di rumah. Untuk mengusir rasa bosan, sebagian besar masyarakat memilih untuk menghabiskan waktu luangnya dengan bermain game.
Secara tidak langsung, fenomena ini rupanya turut mendongkrak jumlah pendapatan game PUBG Mobile. Lembaga riset aplikasi, Sensor Tower, mencatat bahwa PUBG Mobile berhasil meraup pendapatan 2,6 miliar dollar AS (sekitar Rp 36,7 triliun) di sepanjang tahun 2020.
Angka tersebut meningkat sebanyak 64,3 persen dari total pendapatan PUBG Mobile pada tahun 2019, yang dilaporkan mencapai 1,5 miliar dollar AS (sekitar Rp 21,1 triliun).
Baca juga: Pemain PUBG Mobile Jadi Incaran Penjahat Siber
Perlu diketahui, total pendapatan ini sendiri merupakan akumulasi dari pendapatan game PUBG Mobile dan game "kembarannya" di China, Game for Peace, terhitung sejak awal tahun 2020 hingga 14 Desember lalu.
Dengan total pendapatan paling tertinggi, PUBG Mobile berhasil dinobatkan sebagai game mobile paling menguntungkan di toko aplikasi Google Play Store dan App Store, periode 2020.
Menyusul di bawah PUBG Mobile, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Sensor Tower, Senin (21/12/2020), Honor Kings menduduki peringkat kedua dengan total pendapatan mencapai 2,5 miliar dollar AS (sekitar Rp 35,3 triliun).
Baca juga: Ini Dia, Daftar Pemenang Penghargaan The Game Awards 2020
Kemudian ada Pokemon Go yang telah meraup pendapatan sebanyak 1,2 miliar dollar AS (sekitar Rp 17 triliun), disusul Roblox dan Monstrek Stike yang menempati posisi keempat dan kelima.
Pandemi Covid-19 telah membuat para pelaku industri game mobile digital kebanjiran untung. Di sepanjang tahun 2020, perputaran uang di pasar mobile gaming ditaksir mencapai 75,4 miliar dollar AS atau sekitar Rp 1.065 triliun.
Terkini Lainnya
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Kapan Sebaiknya Reset Pabrik pada HP? Begini Penjelasannya
- Ciri-ciri Penipuan di WhatsApp dan Cara Menghindarinya
- Kapan Harus Menghapus Cache di HP? Begini Penjelasannya
- Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Cek Penyimpanannya
- Cara Menghapus Akun Google di HP dengan Mudah dan Cepat
- Tabel Spesifikasi Realme Note 60x dan Harganya, Mulai Rp 1 Jutaan
- Sah, Pemblokiran TikTok di AS Dekati Kenyataan
- Gojek Caplok 22 Persen Saham Bank Jago
- Seperti Huawei, Produsen Drone DJI Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat
- Ini Rencana Smartfren dan Tri Setelah Dapat Frekuensi 5G
- Mesin Unreal di Balik Serial TV Game of Thrones dan The Mandalorian
- Ini Daftar Harga Charger iPhone 12 di Indonesia Jika Dibeli Terpisah