TikTok Uji Coba Video Berdurasi 3 Menit
- Video dengan durasi yang singkat menjadi ciri khas dari TikTok selama ini. Namun, perusahaan asal China itu tampaknya ingin membuat pengalaman yang berbeda untuk penggunanya.
TikTok diketahui tengah menguji coba durasi video yang lebih panjang, yakni tiga menit. Durasi itu jauh di atas durasi orisinil TikTok yang hanya 15-60 detik. Kabar ini pertama kali diungkap konsultan media sosial, Matt Navarra melalui akun Twitter pribadinya.
Dalam kicauannya, Navarra mengunggah tangkapan layar (screenshot) pembaruan dari TikTok yang menyebut bahwa dia "memiliki akses awal untuk mengunggah video berdurasi tiga menit di aplikasi TikTok dan versi dekstop".
Baca juga: Deadline Baru Penyerahan TikTok ke Perusahaan AS
???? TikTok is rolling out ability to upload longer videos of up to 3 minutes long ???????? pic.twitter.com/9ifs7s7Uh3
— Matt Navarra (@MattNavarra) December 2, 2020
Itu artinya, fitur baru ini masih sangat awal, belum merata dan kemungkinan hanya segelintir pengguna yang sudah mendapatkannya mengingat masih dalam tahap uji coba.
Dirangkum KompasTekno dari The Verge, Kamis (3/12/2020), durasi video tiga menit membuat TikTok mirip dengan YouTube beberapa tahun lalu yang durasi maksimal video kurang dari 10 menit.
Kini, durasi video YouTube semakin panjang. Hal itu dimaksudkan untuk memberi ruang bagi pengiklan untuk menyisipkan iklan di video konten kreator.
Baca juga: Snapchat Perkenalkan Spotlight, Fitur Video Pendek Mirip TikTok
Belum diketahui apa alasan TikTok memperpanjang durasi video di platform-nya. Belum dapat dipastikan apakah hal ini terkait dengan upaya untuk menyisipkan iklan atau tidak.
Namun terlepas dari itu, durasi tiga menit memungkinkan konten video lebih variatif, seperti trailer film atau video tutorial dengan durasi lebih panjang. Belum diketahui kapan fitur ini akan dirilis secara resmi dan bisa digunakan oleh lebih banyak pengguna TikTok.
Sebelumnya, Instagram juga memperpanjang durasi fitur Reels yang merupakan pesaing TikTok.
Unggahan video di Reels awalnya dibatasi hanya paling lama 15 detik. Namun, lewat sebuah update, Instagram memperpanjang durasi video yang bisa diunggah hingga maksimal 30 detik.
Baca juga: Bukan Artis, Ini Dia Seleb TikTok Pertama dengan 100 Juta Follower
Terkini Lainnya
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Vivo Y51 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya
- Merger Gojek dan Grab Dikabarkan Makin Mendekati Kenyataan
- Diem, Nama Baru Uang Virtual Facebook
- Dua Bulan Dirilis, "Genshin Impact" Raup Pendapatan Rp 5,5 Triliun
- Ini Daftar Ponsel Samsung yang Kebagian Android 11 dan Jadwalnya