cpu-data.info

PS5 Dukung PlayStation Now, Game Tak Dibatasi "Region"

PlayStation 5 (PS5).
Lihat Foto

- Menjelang waktu peluncuran PlayStation 5 (PS5) yang tinggal menghitung hari, Sony kembali membagikan informasi terbaru seputar konsol next gen tersebut.

Perusahaan asal Jepang itu membahas informasi seputar kompatibilitas game yang akan hadir pada PS5. Melalui blog resminya, Sony mengonfirmasi kembalinya layanan PlayStation Now.

PlayStation Now merupakan layanan cloud gaming yang memungkinkan pengguna untuk melakukan streaming game dari konsol PS2, PS3, PS5, dan PC.

Baca juga: Ini Dia 2 Game Gratis PS Plus November 2020

Hadirnya layanan cloud gaming tersebut menandakan bahwa pengguna PS5 akan bisa mengunduh dan memainkan game PS2, PS3, dan PS4 secara lokal.

Selain itu, Sony juga turut mengumumkan bahwa seluruh game PS5 akan bersifat region-free. Artinya, pengguna bisa membeli game dari negara mana pun. dan memainkannya di PS5 tanpa harus takut muncul masalah akibat beda wilayah.

Sebagai gambaran, apabila seseorang membeli game PS5 dengan region Jepang, maka ia juga bisa memainkan game yang memiliki region AS. Begitu pun juga dengan sebaliknya.

Sistem ini dinilai menguntungkan, karena mampu memungkinkan pengguna untuk bebas membeli game dari negara mana saja.

Sony juga turut mengonfirmasi ketersediaan varian warna pada konsol PS5. Secara spesifik, Sony menyebut bahwa PS5 hanya akan diluncurkan secara perdana dalam varian warna hitam-putih.

Tidak disebutkan apakah Sony berencana untuk menghadirkan varian warna lain untuk konsol PS5 di waktu yang akan datang.

Baca juga: Rangkuman Ulasan PS5, Bongsor tapi Senyap dan Loading Cepat

Dihimpun KompasTekno dari blog PlayStation, Selasa (10/11/2020), pengguna PS5 tetap bisa bermain bersama pengguna PS4 berkat fitur backward compatibility yang dimiliki konsol next-gen tersebut.

Setelah mengundang atau mendapat undangan untuk bermain secara multiplayer dari pengguna PS4, sistem akan secara otomatis menampilkan pemberitahuan khusus.

Pemberitahuan tersebut akan menampilkan informasi apakah game yang dimaksud telah mendukung fitur backward compatibility atau tidak. Apabila game belum mendukung fitur backward compatibility, maka pengguna PS5 tidak dapat bermain bersama dengan pengguna PS4.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat