Rangkuman Ulasan PS5, Bongsor tapi Senyap dan "Loading" Cepat
- Konsol game teranyar dari Sony, PlayStation 5 (PS5) bakal dirilis ke publik mulai 12 November mendatang di sejumlah negara, disusul dengan negara yang belum kebagian pada 19 November mendatang.
Meski demikian, beberapa media internasional telah mengulas konsol game suksesor PlayStation 4 (PS4) tersebut.
The Verge membahas performa PS5 untuk menjalankan aneka game yang dirilis pada saat peluncurannya nanti, berikut controller DualSense. Demikian juga dengan Tech Radar.
Kedua situs tersebut kompak mengomentari ukuran fisik PS5 yang disebut bongsor untuk ukuran konsol game masa kini, terutama kalau dibandingkan dengan pandehulunya. PS5 memiliki panjang 26 cm, tinggi 39 cm, lebar 10,4, dan bobot 4,5 kg.
Baca juga: Sony Pastikan PS5 Bakal Masuk Indonesia
Ukurannya yang besar bisa menyulitkan pengguna saat mencari lokasi untuk menempatkan PS5. Desain PS5 juga berbeda dibandingkan PS4 yang dulu cenderung "kotak" dengan sudut-sudut kaku dan simetris.
Sayangnya, pada saat peluncuran PS5 pada 12 November nanti, aksesori SSD tambahan ini belum akan tersedia, jadi pengguna harus mengandalkan internal storage (SSD) yang berkapasitas 825 GB.
Baca juga: Menerka Harga PS5 di Indonesia, Bakal Semahal Apa?
Sebagaimana dihimpun KompasTekno, Selasa (10/11/2020), The Verge dan Tech Radar mencatat bahwa ruang kosong yang tersedia hanya sekitar 667 GB.
Panel tengah PS5 yang berwarna hitam antara lain memuat saluran ventilasi udara, port USB-A, port USB-C, port Ethernet, dan port HDMI 2.1 di bagian belakang. Di depan terdapat drive cakram Blu-ray untuk versi standar.
PS5 bisa diletakkan secara horisontal atau vertikal. Sebuah dudukan plastik hitam berbentuk bundar disediakan untuk penempatan dalam dua posisi itu.
Loading game cepat dan senyap
Dibanding pendahulunya, salah satu peningkatan PS5 yang paling mencolok adalah waktu loading game yang jauh lebih singkat karena menggunakan media penyimpanan berbasis SSD, bukan HDD seperti di PS4.
TheVerge mengatakan game Marvel's Spider-Man: Miles Morales bisa dimuat dalam waktu hanya 17 detik. Di PS4, waktu yang dibutuhkan untuk memuat game dengan judul yang sama mencapai 1 menit 27 detik.
Judul-judul game lain secara umum juga mencatat waktu loading yang lebih singkat, seperti Final Fantasy VII Remake yang bisa dimuat dalam waktu 35 detik, Death Stranding 54 detik, serta Genshin Impact 59 detik.
PS5 kini menggunakan AMD Zen 2 (octa-core) berkecepatan 3,5 GHz, RAM 16 GB, serta pengolah grafis AMD RDNA 2 dengan 36 compute units (CUs) dan daya komputasi sebesar 10,28 teraflops.
Baca juga: YouTuber Bagikan Kesan Saat Membuka Kardus PlayStation 5
Terkini Lainnya
- Cara Mengatasi WA Muncul "Akun Ini Tidak Diizinkan Menggunakan WhatsApp karena Spam"
- Kenapa Sinkronisasi iCloud Lama? Ini Penyebabnya
- Bluesky Siapkan Flashes, Aplikasi Berbagi Foto Pesaing Instagram
- Sejarah Nokia, Berpindah-pindah Tangan hingga Pensiunnya Merek di Smartphone
- TikTok Terancam Tutup, Warga AS Malah Belajar Mandarin di Duolingo
- TWS Oppo Enco Air 4 Resmi di Indonesia, Bawa Fitur ANC Harga Rp 800.000
- HP Oppo Reno 13F 4G dan Reno 13F 5G Resmi di Indonesia, Desain Kembar Beda "Otak"
- Oppo Reno 13 5G Resmi di Indonesia, Smartphone Kuat dengan Fitur AI
- 2 Cara agar Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul di Layar Kunci, Mudah dan Praktis
- Dampak HP Direset Pabrik yang Perlu Diketahui
- TikTok Terancam Tutup di AS, Pengguna Pindah ke Aplikasi Saudaranya
- Lupa Password IG setelah Deactive? Begini Cara Mengatasinya
- Video: Challenge Koin Jagat yang Viral di Media Sosial, Rusak Fasilitas Publik hingga Dilarang
- 5 Merek Ponsel Terlaris di Dunia 2024 Versi IDC
- HP Tecno Spark 30 Pro Rilis di Indonesia Minggu Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya
- Trilogi Game Mass Effects Akan Dirilis Ulang dengan Peningkatan Grafis
- Joe Biden Jadi Presiden AS, Perusahaan Raksasa Teknologi "Terancam"
- Pemerintah AS Sita Bitcoin Senilai Rp 14 Triliun
- Samsung Perkenalkan Galaxy M21s, Ini Bedanya dari Galaxy M21
- Apakah Blokir Huawei Bakal Dicabut Setelah Trump Lengser?