cpu-data.info

TikTok Ungkap Alasan Video Pengguna Dihapus

Ilustrasi TikTok2
Lihat Foto

  - Sebagai salah satu media sosial terpopuler, TikTok selalu sibuk memburu dan menghapus konten yang dinilai melanggar ketentuan. Pada paruh pertama 2020 saja, ada lebih dari 100 juta video yang dihapus.

Selama ini TikTok tak banyak memberi penjelasan ke pengunggah video yang dihapus, selain bahwa konten dimaksud "tidak sesuai dengan panduan komunitas". Belakangan, pengelola media sosial itu berkomitmen memberikan informasi lebih jelas mengenai alasannya.

Baca juga: 104 Juta Video Dihapus dari TikTok

Sekarang, apabila sebuah video dihapus, pengunggahnya akan mendapatkan notifikasi yang menerangkan di mana letak pelanggarannya. Seperti dalam contoh di bawah, video terkait disebutkan telah melanggar kebijakan tentang "pelecehan dan perundungan".

Contoh notifikasi berisi alasan mengapa sebuah video dihapus dari TikTokTikTok Contoh notifikasi berisi alasan mengapa sebuah video dihapus dari TikTok
TikTok mengatakan fitur notifikasi ini sudah sempat diuji selama beberapa bulan sebelum digulirkan ke seluruh pengguna secara meluas, serta telah terbukti berhasil mengurangi pelanggaran berulang sekaligus meningkatkan angka kunjungan ke Community Guideline.

"Tujuan kami adalah meningkatkan transparansi dan edukasi tentang Panduan Komunitas, demi mengurangi salah paham atas konten di platform kami," tulis TikTok dalam sebuah posting di newsroom miliknya.

Baca juga: TikTok Sebut Video Bunuh Diri yang Viral adalah Serangan Terkoordinasi

Disebutkan pula bahwa notifikasi berisi alasan penghapusan video telah mengurangi angka pengajuan banding sebesar 14 persen. Namun, pengguna tetap diberikan kesempatan untuk mengajukan banding apabila tak terima videonya dihapus.

Selain itu, TikTok juga akan menandai dan memunculkan pemberitahuan khusus bagi kreator yang videonya dihapus karena mengandung konten berkaitan dengan bunuh diri atau menyakiti diri sendiri.

"Kami akan memberikan akses ke sumberdaya pencegahan lewat notifikasi kedua," lanjut TikTok, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Senin (26/10/2020). 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat