Daftar Harga Ponsel dengan RAM 6GB, 8GB, dan 12GB di Indonesia

- RAM (random access memory) adalah salah satu aspek yang bisa dibilang penting untuk dipertimbangkan ketika kita ingin membeli sebuah smartphone.
Pasalnya, semakin besar kapasitas RAM, maka semakin nyaman pula ponsel dipakai untuk beragam aktivitas seperti multi-tasking, bermain game, hingga menjalankan aneka aplikasi "berat" untuk meng-edit foto atau video.
Di Indonesia, ada banyak smartphone terbaru yang sudah dibekali RAM dengan kapasitas 6 GB, 8 GB, bahkan hingga 12 GB.
Baca juga: Daftar Harga 32 Smartphone Android di Bawah Rp 3 Juta di Indonesia
KompasTekno merangkumdaftar smartphone dengan tiga kapasitas RAM yang disebutkan di atas dan telah resmi dijual Tanah Air, lengkap dengan harga terbarunya.
Informasi harga tersebut diambil dari situs resmi, seperti Samsung.com, Oppo.com, dan lain sebagainya. Harga juga dipantau berdsarkan beberapa toko online rekanan para vendor macam Tokopedia, Eraspace, Shopee, dan lain-lain.
Daftar dibagi menjadi tiga kategori berdasarkan kapasitas RAM, yakni 6 GB, 8 GB, dan 12 GB.
RAM 6 GB

Ada beberapa vendor smartphone yang memboyong smartphone dengan RAM 6 GB ke Indonesia, mulai dari Samsung, Vivo, Oppo, Xiaomi, hingga Asus.
Sebagian besar ponsel bikinan sejumlah perusahaan ini dikombinasikan dengan kapasitas media penyimpanan 128 GB. Beberapa di antaranya seperti Galaxy A31, Oppo A52, Mi Note 10, Asus Zenfone 6, dan lain sebagainya.
Namun, ada pula yang dibekali dengan memori internal 64 GB, seperti Redmi Note 8 Pro varian termurah yang dibanderol Rp 3 juta.
Baca juga: Daftar Smartphone Kelas Atas Seharga Lebih dari Rp 10 Juta di Indonesia
Adapun Redmi Note 8 "reguler" menjadi smartphone termurah di dalam daftar ponsel RAM 6 GB, dengan harga Rp 2,649 juta. Selengkapnya simak daftar smartphone 6 GB yang turut dilengkapi dengan informasi harga berikut.
- Galaxy A31 (6 GB/128 GB) - Rp 4,2 juta
- Galaxy A51 (6 GB/128 GB) - Rp 4,9 juta
- Galaxy M31 (6 GB/128 GB) - Rp 4 juta
- Vivo Y19 (6 GB/128 GB) - Rp 3,2 juta
- Vivo Z1 Pro (6 GB/128 GB) - Rp 3,7 juta
- Oppo A52 (6 GB/128 GB) - Rp 3 juta
- Oppo A31 (6 GB/128 GB) - Rp 3 juta
- Redmi Note 8 (6 GB/128 GB) - Rp 2,649 juta
- Redmi Note 8 Pro (6 GB/64 GB) - Rp 2,9 juta
- Redmi Note 8 Pro (6 GB/128 GB) - Rp 3,3 juta
- Mi Note 10 (6 GB/128 GB) - Rp 6 juta
- Asus Zenfone 6 (6 GB/128 GB) - Rp 7 juta
RAM 8 GB

Jika jumlah ponsel dengan RAM 6 GB yang dipasarkan di Indonesia baru-baru ini ada belasan model, smartphone dengan RAM 8 GB lebih banyak, mencapai puluhan model.
Samsung mendominasi pasar dengan sejumlah perangkat flagship dan kelas menengah-atas yang dibekali RAM 8 GB dan memori internal 128 GB, seperti Galaxy A71, Galaxy Note 10 Lite, hingga Galaxy S20.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat
- Gandeng PMI, Program "Bersama Bagi Indonesia" Vivo Salurkan 2.450 Paket Sembako
- Xiaomi Indonesia Preteli Ponsel Flagship Mi 10 hingga ke "Mainboard"
- Jack Ma Mundur dari Softbank
- Mediatek Dimensity 820 Meluncur, Chipset 5G Untuk Ponsel Kelas Menengah
- Petinggi Disney Diangkat Jadi CEO TikTok