Spotify Rilis Fitur "Offline Backup", Bisa Putar Playlist Tanpa Internet
- Layanan streaming musik Spotify meluncurkan fitur baru bernama Offline Backup, Kamis (3/10/2024).
Fitur ini digelontorkan secara global untuk pelanggan layanan Spotify Premium di platform Android dan iOS, termasuk Android Auto serta Apple CarPlay.
Offline Backup memungkinkan perangkat pengguna membuat daftar putar (playlist) musik secara otomatis, saat koneksi internet tiba-tiba hilang.
Ini berbeda dari fitur Offline Mode Spotify yang memungkinkan pengguna mengunduh musik secara manual, kemudian mendengarkannya secara offline.
Baca juga: Ramai di Medsos, Lirik di Spotify Kini Dibatasi dan Harus Langganan Premium, Kok Bisa?
Daftar putar di Offline Backup akan langsung muncul di menu "Home" aplikasi ketika pengguna kehilangan koneksi internet, misalnya saat menaiki pesawat terbang.
Playlist itu berisi musik yang baru saja didengar (stream) pengguna, di dalam antrean (queued), atau yang sudah disimpan dalam cache.
Cache merupakan lokasi penyimpanan (storage) yang digunakan aplikasi, server, dan peramban (browser) untuk menyimpan data secara sementara. Hal ini berguna untuk mempercepat proses pemuatan (loading) aplikasi tersebut.
Karena berisi musik yang sudah disimpan di cache, daftar putar itu tidak akan memakan ruang penyimpanan tambahan di perangkat, atau menghabiskan mobile data.
Playlist yang muncul ketika perangkat offline ini bisa diurutkan dan disaring (filter) berdasarkan musisi, mood, dan genre. Spotify mengeklaim bahwa Offline Backup akan berevolusi, sehingga pengguna bakal sering diberikan lagu yang baru.
Jika menyukai daftar putar di Offline Backup, pengguna bisa menambahkannya secara permanen ke perpustakaan (library) musiknya.
Fitur baru Spotify ini digelontorkan pekan ini secara global di platform Android, iOS, Android Auto, dan Apple CarPlay, sebagaimana dikutip KompasTekno dari GSMArena, Sabtu (5/10/2024).
Baca juga: Cara Bagikan Spotify di Instagram Stories
Pengguna wajib berlangganan layanan Spotify Premium yang dibanderol Rp 54.990 per bulan.
Selain Offline Backup, Spotify Premium turut membawa fitur mendengarkan musik tanpa iklan, pengunduhan musik serta pemutaran secara offline, kualitas audio yang tinggi, dan lain sebagainya.
Setelah berlangganan, pengguna perlu mendengarkan lebih dari lima lagu dan mengaktifkan menu "Offline Listening".
Menu ini bisa ditemukan dengan mengakses "Settings" > "Data Saving and Offline or Storage" > "Offline Listening".
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- First Media Resmi Gabung XL Axiata, Begini Nasib Pelanggan
- Menggenggam Galaxy A35 Varian Awesome Lemon, Apa Bedanya dengan Galaxy A55?
- Cerita Sigi Wimala Jadikan Huawei GT 5 Pro Asisten Saat Main Golf
- 3 Fitur Huawei Watch GT 5 Series yang Baru Rilis di Indonesia, Ada Pemantau Kesehatan Mental
- 3 Game Gratis PS Plus Oktober 2024, Ada "WWE 2K24"