cpu-data.info

Instagram Rilis Akun Khusus Remaja, Interaksi Bisa Lebih Privat dan Aman

Ilustrasi Instagram Teen Accounts.
Lihat Foto

- Instagram terus menghadirkan fitur baru supaya para anak muda atau remaja bisa menggunakan platform media sosial tersebut dengan aman dan nyaman. Yang terbaru, Instagram kini resmi merilis Teen Accounts alias Akun Remaja. 

Seperti namanya, Teen Accounts merupakan fitur keamanan yang sudah tersedia secara bawaan (default) di akun Instagram milik pengguna di bawah 16 tahun. 

Ada sejumlah fitur baru yang secara default hadir di Teen Accounts. Dua di antaranya adalah fitur yang membatasi siapa saja yang bisa berinteraksi dengan pengguna remaja, serta konten apa saja yang bisa dilihat mereka.

Tujuannya adalah untuk membuat interaksi pengguna lebih privat dan nyaman.

Akun-akun remaja di bawah 16 tahun juga memiliki pembatasan untuk fitur perpesanan di Instagram alias direct message (DM). 

Baca juga: Cara Tutup Kolom Komentar di Instagram Story agar Tetap Privat

Menurut Instagram, DM hanya akan bisa dipakai untuk berinteraksi dengan akun yang sudah dikenal oleh pengguna saja, sehingga orang asing tak bisa mengirimkan pesan ke Teen Accounts sembarangan, begitu juga sebaliknya. 

Beberapa fitur keamanan bawaan lainnya adalah akun Instagram yang dikategorikan sebagai Teen Accounts akan diubah ke akun privat secara otomatis, tidak bisa disebut (mention) sembarangan oleh orang lain kecuali sudah di-follow, serta memiliki waktu batas pemakaian hingga 60 menit per hari.

Kemudian, akun-akun ini juga akan memiliki mode Sleep, sehingga Instagram secara otomatis akan membungkam semua notifikasi dari pukul 22.00 hingga 07.00, dan melarang remaja untuk mengirim DM di rentang waktu yang sama.

Adapun berbagai pengaturan di Teen Accounts, seperti pembatasan waktu pemakaian Instagram, pembatasan topik yang ingin dilihat, penonaktifan pengaturan akun privat dan mode Sleep, dan berbagai pengaturan lainnya hanya akan bisa diubah oleh para orang tua. 

Baca juga: Cara Memperbaiki Error “Akun yang Dinonaktifkan Tidak Dapat Dihubungi” di Instagram

Ketersediaan Teen Accounts

Ilustrasi Instagram Teen Accounts.Instagram Ilustrasi Instagram Teen Accounts.

Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Instagram.com, Rabu (18/9/2024), pengguna di bawah 16 tahun yang baru mendaftar Instagram akan langsung dikategorikan sebagai Teen Accounts mulai pekan ini. 

Remaja yang sudah terdaftar di Instagram sebelum kehadiran Teen Accounts nantinya akan mendapatkan notifikasi bahwa mereka akan dikategorikan sebagai akun remaja dan mendapatkan fitur-fitur keamanan Teen Accounts. 

Kategorisasi ini kemungkinan didasarkan pada input tanggal lahir ketika awal penggunaan akun Instagram.

Baca juga: Cara Tambah Komentar di Instagram Stories Pengguna Lain

Pemindahan dari akun "biasa" ke akun remaja akan dilakukan mulai minggu depan, dan rencananya akan berlangsung selama 60 hari ke depan.

Dalam jangka waktu tersebut, hanya pengguna Instagram di Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Australia, dan sejumlah negara Uni Eropa yang berumur di bawah 16 tahun saja akan dimasukkan ke dalam kategori pengguna remaja yang akan memiliki fitur Teen Accounts.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat