cpu-data.info

Huawei Rilis Luxeed R7 Max dan R7 Ultra, Mobil Listrik Pesaing Tesla

Huawei bersama produsen mobil Chery, meluncurkan mobil listrik terbaru bernama Luxeed R7 di China.
Lihat Foto

- Huawei yang selama ini dikenal sebagai perusahaan teknologi asal China, kini semakin serius masuk ke dunia otomotif. Berkolaborasi dengan produsen mobil Chery, Huawei meluncurkan mobil listrik terbaru bernama Luxeed R7 di China pada Senin (21/4/2025).

Mobil ini hadir dalam dua pilihan, yakni Luxeed R7 Max dan R7 Ultra. Keduanya merupakan mobil listrik jenis SUV (mobil keluarga yang besar) dan menggunakan sistem "EREV" atau Extended Range Electric Vehicle.

Artinya, selain memakai baterai listrik, mobil ini juga punya mesin bensin kecil untuk membantu memperpanjang jarak tempuh.

Mobil ini bersaing dengan Tesla model Y. Secara desain, Luxeed R7 series ini memang tampak serupa dengan Tesla model Y.

Dari keduanya, Luxeed R7 Ultra diposisikan sebagai model lebih mumpuni karena hadir dengan penggerak semua roda (All-Wheel Drive/AWD), dua motor listrik dengan total tenaga 510 horsepower (hp), serta akselerasi 0-100 km/jam dalam 4,9 detik.

Baca juga: Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI Pelawan Aturan Amerika

Sementara, Luxeed R7 Max lebih menonjolkan kemampuan jarak tempuh yang lebih jauh, yakni mencapai 1.673 kilometer (km) dengan satu kali isi daya dan isi bensin penuh. Jarak ini cukup untuk bolak-balik Jakarta-Surabaya (1.560 km).

Sebagai perbandingan, R7 Ultra mampu menempuh hingga 1.551 km.

Mobil listrik Luxeed R7 Max dan R7 Ultra dilengkapi teknologi canggih untuk membantu pengemudi. Mobil ini bisa memarkirkan diri secara otomatis, dan punya sistem bantuan berkendara yang bisa memandu di jalan tol maupun dalam kota. GizChina Mobil listrik Luxeed R7 Max dan R7 Ultra dilengkapi teknologi canggih untuk membantu pengemudi. Mobil ini bisa memarkirkan diri secara otomatis, dan punya sistem bantuan berkendara yang bisa memandu di jalan tol maupun dalam kota.
Luxeed R7 Max dan R7 Ultra juga dilengkapi teknologi canggih untuk membantu pengemudi. Misalnya, mobil ini bisa memarkirkan diri secara otomatis, dan punya sistem bantuan berkendara yang bisa memandu di jalan tol maupun dalam kota.

Hal ini dimungkinkan karena Huawei menyematkan Qiankun ADS 3.0, sistem berkendara otonom yang mendukung navigasi otomatis di jalan kota dan tol (city & highway NOA).

Luxeed R7 Max dan R7 Ultra juga didukung sensor dan kamera canggih buatan Huawei, meliputi LiDAR 192-line, 3 radar gelombang milimeter, 12 sensor ultrasonik, dan 11 kamera.

Interiornya dilengkapi sistem operasi HarmonyOS 4, layar sentral 15,6 inci, panel instrumen digital 12,3 inci, serta sistem audio Huawei 17 speaker 1.000W untuk pengalaman hiburan yang imersif.

Baca juga: Huawei Pura X Resmi, Ponsel Lipat dengan Rasio Layar Tak Biasa

Secara visual, mobil ini tampil elegan dengan pegangan pintu tersembunyi, atap kaca panoramik, dan dua garis lampu LED di depan dan belakang. Tersedia dalam delapan pilihan warna, termasuk Tourmaline Blue yang baru.

Adapun harga Luxeed R7 di China adalah sebagai berikut, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GizmoChina, Rabu (23/4/2025):

  • Luxeed R7 Max - 299.800 yuan (sekitar Rp 692,7 juta)
  • Luxeed R7 Ultra - 319.800 yuan (sekitar Rp739 juta)

Interiornya dilengkapi HarmonyOS 4, layar sentral 15,6 inci, panel instrumen digital 12,3 inci, serta sistem audio Huawei 17 speaker 1.000W untuk pengalaman hiburan yang imersif.GizChina Interiornya dilengkapi HarmonyOS 4, layar sentral 15,6 inci, panel instrumen digital 12,3 inci, serta sistem audio Huawei 17 speaker 1.000W untuk pengalaman hiburan yang imersif.
Hingga saat ini, Huawei belum mengonfirmasi rencana peluncuran R7 di luar China.

Luxeed R7 sebenarnya bisa menjadi alternatif menarik di segmen SUV listrik kelas menengah atas, bersaing dengan nama-nama seperti Hyundai Ioniq 5, Tesla Model Y, hingga BYD Seal U.

Selain Huawei, vendor smartphone Xiaomi juga sudah terjun ke industri otomotif. Xiaomi sudah lebih dulu memamerkan mobil listriknya, Xiaomi SU7 Ultra di ajang Mobile World Congress (MWC) 2025.

Laporan menyebutkan bahwa Xiaomi rencananya untuk menjual mobil tersebut secara global pada 2027 mendatang. Meski begitu, kehadiran mobil listrik Xiaomi di pasar Indonesia masih belum ada kepastian.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat