Ini Dia, Smartphone dengan Layar Sekunder Dikelilingi Kamera
- Vendor perangkat tangguh Fossibot, meluncurkan smartphone terbarunya bernama F109. Smartphone tangguh ini memiliki layar ganda.
Fossibot F109 memiliki dua layar yang diposisikan di depan dan di punggung perangkat. Fossibot mengeklaim perangkat ini sebagai smartphone tangguh kelas menengah pertama di dunia yang memiliki layar ganda.
Layar utama Fossibot F109 memiliki ukuran 6,74 inci dengan panel IPS, resolusi HD Plus, kerapatan piksel 225 ppi, dan kecerahan puncak 450 nits.
Sementara layar keduanya ditempatkan di punggung ponsel dengan ukuran 1,32 inci. Layarnya bisa disentuh dan dapat menampilkan aneka fungsi termasuk jam, notifikasi, pemutar musik, status pengisian baterai, kompas dan perekaman.
Dalam posisi standby, layar ini akan menampilkan desain jam dengan berbagai desain menarik yang bisa dipilih pengguna.
Baca juga: Smartphone Itel A80 Resmi di Indonesia, Bawa Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan
Layar sekunder Fossibot F109 yang letaknya di bagian punggung, dikelilingi oleh kamera belakang ponsel. Berkat desain tersebut, layar ini bisa digunakan sebagai preview saat pengguna selfie memakai kamera belakang.
Selain interaktif, Fossibot mengeklaim layar sekunder F109 bisa membantu pengguna menghemat daya sampai 25 persen, karena dapat menampilkan aneka informasi yang dibutuhkan tanpa perlu mengandalkan layar utama yang berukuran besar.
Sebagai smartphone tangguh, Fossibot F109 dilengkapi dengan sertifikasi standar militer yaitu MIL-STD-810H, serta ketahanan dari debu dan air dengan IP-rating IP68/IP69K. Desain bodinya juga dibuat tangguh agar tahan terhadao guncangan, debu serta air.
Karena dukungan itu, smartphone ini bisa dipakai pengguna yang bekerja di medan ekstrem termasuk di lokasi konstruksi, melakukan aktivitas di lingkungan perairan, hingga mendaki dan semacamnya.
Spesifikasi Fossibot F109
Fossibot F109 hadir dengan chipset MediaTek Dimensity 6300 Plus. Chip ini dirancang dengan fabrikasi 6 nm dan memiliki CPU dengan kecepatan sampai 2.2 GHz.
Chip tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan (storage) 256 GB. Pengguna juga bisa memperluas penyimpanan dengan memakai kartu microSD sampai kapasitas 2 TB.
Pada aspek kamera, smartphone ini dibekali kamera utama 50 MP (f/1.8) yang didukung AI dan kamera makro 5 MP. Tersedia pula kamera depan dengan resolusi 16 MP.
Baca juga: Smartphone Tecno Spark 30C Meluncur, Layar 120 Hz Chip Helio G81
Urusan daya, smartphone ini didukung baterai berkapasitas 10.600 mAh. Pengisian ulangnya didukung fast charging 18 watt. Menurut Fossibot, dukungan daya sebesar itu bisa membuat smartphone bertahan sampai 30 hari dalam mode standby, dengan sekali pengisian ulang.
Fossibot F109 berjalan dengan sistem operasi Android 14. Smartphone ini juga dilengkapi aneka fitur lainnya termasuk NFC, konektivitas 5G, WiFi, fingerprint, pengenal wajah hingga tombol khusus yang fungsinya bisa dikustomisasi, dihimpun KompasTekno dari situs resmi Fossibot, Minggu (15/9/2024).
Fossibot F109 dibanderol seharga 269,99 dollar AS atau setara sekitar Rp 4,1 juta.
Terkini Lainnya
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- DJI Flip Meluncur, "Drone" Mungil Mirip Sepeda Lipat yang Mudah Diterbangkan
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Kemenperin Puji Samsung Patuhi TKDN, Sindir Apple?
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- AI di TV Neo QLED 8K Samsung Bisa Atur Warna sesuai Jenis Tayangan
- Kominfo Lelang Tiga Frekuensi 5G Awal 2025
- Akhirnya, Pendiri Telegram Buka Suara Setelah Ditangkap di Perancis
- Adopsi 5G di Indonesia Baru 1 Persen
- Pengakuan Meta, Pakai Foto Pengguna Facebook untuk Latih AI