cpu-data.info

6 Kunci Utama Pembeda iPhone 16 Pro Vs Samsung Galaxy Z Flip 6

Samsung resmi merilis ponsel lipat Galaxy Z Flip 6 di Paris, Rabu (10/7/2024). Ponsel lipat dengan mode clamshell ini dibekali layar utama 6,7 inci dan kamera 50 MP yang pertama kali hadir di seri Z Flip.
Lihat Foto

- Samsung Galaxy Z Flip 6 dan iPhone 16 Pro menjadi salah satu model andalan dari Samsung dan Apple.

Samsung Z Flip 6 dan iPhone 16 Pro dijual dengan harga yang sama persis di Amerika Serikat, yakni 1.099 dollar AS (sekitar Rp 16,9 juta) untuk varian 256 GB.

Di pasar Indonesia, Samsung Z Flip 6 (256 GB) dijual dengan harga Rp 17,5 juta.

Semenatara iPhone 16 Pro belum resmi masuk Indonesia. Namun, harga global iPhone 16 Pro tahun ini sama persis dengan tahun lalu. Jadi, harga iPhone 16 Pro kemungkinan besar sama dengan iPhone 15 Pro tahun lalu, yang sebesar Rp 24 juta.

Dengan harga lokal yang lebih murah, Samsung Z Flip 6 menawarkan beberapa keunggulan dibandingkan iPhone 16 Pro. Misalnya, layar yang lebih luas dan lebih terang, kamera utama dengan resolusi lebih tinggi, RAM lebih besar, baterai lebih besar, serta fitur AI lebih variatif.

Ikuti pembahasan singkatnya berikut ini.

Baca juga: 17 Fitur Galaxy AI di Samsung Z Fold dan Flip 6, iPhone 16 Enggak Punya

1. Layar lebih luas

Perbandingan layar Samsung Z Flip 6 dan iPhone 16 Pro.Samsung dan Apple Perbandingan layar Samsung Z Flip 6 dan iPhone 16 Pro.
Samsung Z Flip 6: Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.640 piksel), refresh rate 120 Hz.

iPhone 16 Pro: Super Retina XDR display 6,3 inci, resolusi 2.622 x 1.206 piksel, ProMotion Display (120 Hz).

2. Layar lebih terang

Samsung Z Flip 6: layarnya memiliki resolusi puncak 2.600 nits.

iPhone 16 Pro: layarnya memiliki resolusi puncak 1.600 nits (HDR) atau 2.000 nits (saat di outdoor).

Baca juga: iPhone 16 Kok Masih Pakai USB Kuno Berumur 24 Tahun?

3. Resolusi kamera utama lebih tinggi

Samsung Gaalxy Z Flip 6 dibekali layar sekunder Super AMOLED 3,4 inci, resolusi 720 x 748, dan refresh rate 60Hz.

/Galuh Putri Riyanto Samsung Gaalxy Z Flip 6 dibekali layar sekunder Super AMOLED 3,4 inci, resolusi 720 x 748, dan refresh rate 60Hz.
Samsung Z Flip 6: kamera utamanya beresolusi 50 MP, ditemani kamera ultrawide 12 MP.

iPhone 16 Pro: kamera utamanya beresolusi 48 MP, ditemani kamera kamera ultrawide baru 48 MP (naik dari 12 MP), dan kamera telefoto 12 MP (zoom optis 5x).

4. RAM lebih besar

Samsung Z Flip 6: dibekali RAM 12 GB, dipadukan dengan opsi penyimpanan 256/512 GB.

iPhone 16 Pro: dibekali RAM 8 GB, dipadankan dengan opsi storage 128/256/512 GB dan 1 TB.

5. Baterai lebih besar

Samsung Z Flip 6: dibekali baterai 4.000 mAh didukung fast charging 25 watt.

iPhone 16 Pro: diestimasikan dibekali baterai 3.577 mAh.

Baca juga: Kapan Waktu yang Tepat Membeli iPhone? Begini Perkiraannya

6. AI lebih banyak

Samsung Z Flip 6: dibekali 17 fitur Galaxy AI yang mendukung komunikasi, produktivitas, dan kreativitas. Beberapa fitur yang menjadi sorotan utama adalah Portrait Studio, Sketch to Image, Composer, Interpreter Dual Screen, hingga Circle to Search untuk soal matematika dan fisika.

Daftar selengkapnya bisa dilihat di artikel "17 Fitur AI Eksklusif, Cuma Ada di Samsung Z Fold 6 dan Z Flip 6". Fitur-fitur ini bisa langsung dinikmati pengguna secara gratis begitu membuka kemasan alias out of the box.

iPhone 16 Pro: fitur AI (Apple Intelligence) mencakup Writing Tools untuk menulis ulang e-mail, pesan, dll. Ada juga fitur perekaman, transkripsi, dan ringkasan audio, ringkasan notifikasi. Kemudian, AI untuk Pesan Prioritas di Mail, ringkasan email.

Asisten Siri juga didesain ulang dengan kemampuan pemahaman yang lebih kaya, dan bisa diperintah lewat teks. Ada juga fitur AI Image Playground yang memungkinkan pengguna membuat gambar dan emoji serta integrasi Siri dengan chatbot milik OpenAI, ChatGPT.

Fitur Apple Intelligence ini tidak hadir out of the box. Apple akan menyebarnya lewat pembaruan software mulai Oktober mendatang dan dalam beberapa bulan berikutnya.

Saat rilis nanti, fitur Apple Intelligence kan mendukung bahasa Ingris dan beberapa bahasa lainnya. Namun, tidak untuk bahasa Indonesia.

Untuk lebih jelasnya, berikut tabel perbandingan spesifikasi Samsung Z Flip 6 dan iPhone 16 Pro.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat