Blackview Oscal Pilot 2 Meluncur, HP Tangguh dengan Dua Layar
- Produsen ponsel asal China, Blackview resmi meluncurkan smartphone tangguh (rugged) terbarunya, Blackview Oscal Pilot 2, Minggu (2/6/2024).
Blackview Oscal Pilot 2 memiliki dua layar, layar pertama diletakkan di depan ponsel dan layar kedua diposisikan di punggung ponsel.
Layar utama gawai ini memiliki panel IPS LCD berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.800 piksel), refresh rate 120 Hz, rasio aspek 20:9, kerapatan piksel 405 ppi, dan sudah dilapisi kaca pelindung Corning Gorilla Glass 5.
Sementara itu, bagian punggungnya dilengkapi layar sekunder berbentuk lingkaran dengan ukuran 1,3 inci. Layar belakang ini bisa menampilkan berbagai macam notifikasi, mulai dari panggilan telepon, cuaca, jam, hingga menampilkan antarmuka (UI) aplikasi pemutar musik.
Baca juga: Blackview Hero 10, HP Lipat Mirip Samsung Z Flip dan Punya Dynamic Island ala iPhone
Saat menggunakan fitur jam, pengguna bisa membuat desain wajah jamnya (Watch Face) sendiri.
Ponsel tangguh ini memiliki dua lampu LED flash yang diposisikan di bagian atas bodi. Lampu ini memiliki kecerahan hingga 170 lumen, jangkauan hingga 18 meter, dan ketahanan hingga 33 jam.
Sebagai smartphone tangguh, Blackview Oscal Pilot 2 mengantongi sertifikasi IP68 dan IP69K. Ponsel ini diklaim bisa tahan terendam air di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Selain itu, gawai bikinan Blackview ini memiliki sertifikasi militer MIL-SPEC-810H. Ponsel ini bisa tahan jatuh dari ketinggian 1,2 meter dan bertahan di cuaca yang ekstrem, yakni dalam kisaran suhu minus 20 derajat Celsius hingga 60 derajat Celsius.
Baca juga: Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh
Smartphone ini memiliki bingkai (frame) berbahan paduan aluminium. Bagian ujung bodi menggunakan karet yang bisa meningkatkan ketahanan terhadap guncangan dan kenyamanan saat dipegang. Port-nya dibekali penutup agar tidak dimasuki air dan debu.
Di sektor fotografi, Blackview Oscal Pilot 2 dilengkapi kamera utama 50 MP (sensor Samsung Isocell GN5, penstabil gambar OIS) dan kamera ultra wide 13 MP (Autofocus, bidang pandang 120 derajat).
Sementara itu, kamera depannya memiliki resolusi 32 MP. Kamera ini ditempatkan dalam modul lubang (punch hole) di tengah atas layar utama.
Kamera ponsel ini mendukung sejumlah fitur fotografi seperti Arcsoft HDR Mode, Panorama Mode, Portrait Mode, Beauty Mode, Night Mode, Pro, Mono, serta Underwater Camera.
Untuk dapur pacu, Blackview Oscal Pilot 2 diotaki oleh System-on-Chip (SoC) MediaTek Helio G99. Chipset delapan inti (octa-core) ini mencakup dua inti Cortex-A76 (clockspeed 2,2 GHz), enam inti Cortex-A55 (2 GHz), dan unit pengolah grafis (GPU) Mali-G57 MC2.
Chipset Helio G99 membuat harga ponsel ini lebih "ramah" kantong alias hemat, walaupun chip ini tidak mendukung konektivitas 5G.
Terkini Lainnya
- Ini Dia, Bukti Kembalinya HP Huawei ke Indonesia
- Daftar 28 HP Oppo yang Kebagian Antarmuka ColorOS 15 dan Jadwal Rilisnya
- Menggenggam Samsung Galaxy S24 FE, Si "Bungsu" yang Cantik dan Cerdas
- Xiaomi Ganti Logo Redmi, Begini Tampilan Barunya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Main Game di Konsol Xbox Kini Tidak Perlu Download dan Instal
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Ketik Kata Kunci Ini di Google, Layar HP Bisa "Melayang"
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- 2 Model iPhone Ini Masuk Daftar "Gadget" Jadul
- Microsoft Rilis Dua Chip Khusus Data Center
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata "Cuma" Sekian
- Selamat Hari Guru Nasional! Ini 50 Link Twibbon untuk "Upload" di Medsos
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Tim Indonesia Boom Esports Juarai Kompetisi "PUBG Mobile" Asia Tenggara
- Konsol Genggam Asus ROG Ally X Meluncur, RAM dan Baterai Meningkat
- Dulu Melarang, Donald Trump Kini Bikin Akun TikTok
- Telkomsel Rilis Paket Data Streaming Anime Crunchyroll mulai Rp 36.000
- Arloji Pintar Vivo Watch GT Resmi, Kini dengan Bentuk Persegi