Waspada Penipu di Google Maps Sasar Usaha Rental Mobil, Beri Nomor Kontak Palsu
- Ditemukan modus penipuan baru di layanan Google Maps. Bukan soal lokasi palsu, melainkan modus penipuan sebagai pemilik alias owner usaha yang lokasi usahanya dipajang di Maps.
Para penipu melancarkan aksinya lewat kolom tanya jawab di Google Maps. Fitur ini tersedia di Maps versi PC desktop, yang dibuka menggunakan browser (peramban) internet.
Pantauan KompasTekno, sebagian besar jasa rental mobil/sewa mobil di Jakarta yang ada di Google Maps, disusupi oleh akun penipu.
KompasTekno membuka halaman Google Maps desktop di laptop menggunakan browser Chrome, yang menampilkan wilayah DKI Jakarta, kemudian mengetik kata kunci "sewa mobil" di kolom pencarian di pojok kiri atas.
Google Maps pun menampilkan berbagai jasa rental/sewa mobil yang tersebar di Jakarta, dengan ikon titik-titik merah dan nama usaha rental masing-masing.
Baca juga: Ganti Desain, Google Maps Dapat Kritikan dari Pembuatnya
Saat mengecek satu per satu, KompasTekno menemukan hampir semua usaha rental yang memiliki fitur Tanya Jawab di Google Maps, disusupi akun-akun penipu.
Pengalaman KompasTekno sendiri menemukan 8 dari 10 usaha rental mobil di Jakarta, sudah disusupi modus ini.
Ketika pengguna bertanya di kolom tanya jawab profil usaha tertentu, seperti bertanya "Apakah bisa lepas kunci?" akun penipu akan memberikan jawaban seolah dirinya sebagai pemilik usaha.
Mereka mencantumkan nomor HP, kemudian akun yang sama atau akun penipu lainnya ikut menjawab "silahkan hubungi nomor yang tercantum di atas."
Akun-akun penipu ini menggunakan nama bervariasi, seperti "Akun pemilik", "Pemilik asli," "Owner", "Admin rental", dan sebagainya.
Sebagai contoh, di kolom tanya jawab salah satu profil usaha rental mobil di Palmerah, Jakarta Barat, seorang pengguna bertanya terkait mekanisme sewa mobil.
Akun dengan nama "AKUN RENTAL sewa mobil" menjawab dengan menyertakan nomor kontak, sehingga mengarahkan pengguna tersebut untuk menghubunginya bila ingin melakukan sewa.
Padahal, akun itu bukan akun pemilik usaha rental sebenarnya. Sebab, nama akun pemilik sedianya sama seperti nama usaha yang dicantumkan di Maps.
Selain itu, Google juga menandai akun pemilik usaha asli dengan centang biru di foto profil. Ada pula keterangan "(Owner)" yang dicantumkan Google di belakang nama akun pemilik usaha yang terdaftar di Maps.
KompasTekno bahkan mendapati bahwa akun yang sama melancarkan aksinya di beberapa profil usaha rental mobil yang berbeda.
Terkini Lainnya
- Smartwatch Coros Pace Pro Rilis di Indonesia, Harga Rp 6 Jutaan
- 11 Tips Bikin Baterai HP Android Tetap Awet dan Tidak Sering Mengecas
- Bagaimana Cara Membuat Grafik di Excel? Ini Langkah-langkahnya
- 7 Tips Foto Selfie 0.5 yang Unik dan Estetik
- Cara agar Foto WhatsApp yang Terkirim Hanya Sekali Lihat
- 2 Cara agar Foto WhatsApp Tidak Tersimpan Otomatis di Galeri HP Android, Mudah
- Kenapa Google Drive Tidak Bisa Upload Video? Ini Penyebabnya
- Cara Memakai WhatsApp Web di HP dengan Mudah dan Praktis
- WhatsApp Penuh? Begini Cara Cek Sisa Kapasitas Penyimpanan
- Dampak Buruk Main HP Sambil BAB untuk Kesehatan yang Penting Dihindari
- 6 Fitur Unggulan HP Flagship iQoo 13, dari Chip Ganda hingga Lampu RGB
- Survei: iPhone 16 Dilarang di Indonesia, Pembeli Pindah ke Merek HP Ini
- YouTube Ungkap Surat Terakhir Susan Wojcicki Sebelum Wafat, Ini Isinya
- Sony Akhirnya Ungkap Angka Penjualan PS2 Sepanjang Masa
- Cara Pakai Formula VLOOKUP and HLOOKUP di Microsoft Excel
- Pemerintah Akan Bahas UU AI setelah DPR yang Baru Dilantik
- Kominfo Terbitkan SE yang Atur Etika Penggunaan AI
- Itel P55 Resmi di Indonesia, HP 5G Harga Rp 1 Jutaan
- Moonton Tunda Rilis Hero Cici di Mobile Legends, Ini Penyebabnya
- Aplikasi Samsung Health Bakal Ingatkan Pengguna untuk Minum Obat