7 Fitur Baru di iOS 17.2, dari Diary Digital hingga Video 3D

- Apple pekan ini resmi merilis iOS 17.2 untuk para pengguna iPhone. Pembaruan (update) kali ini membawa tujuh fitur baru yang bisa didapatkan oleh pemilik iPhone yang lebih baru dari iPhone XR.
Update iOS 17.2 menghadirkan aplikasi Journal, fitur perekaman video spasial, pembaruan untuk iMessage, dan beberapa pembaruan lainnya. Beriku rincian tujuh fitur anyar di iOS 17.2, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Tech Radar, Rabu (13/12/2023).
1. Aplikasi Apple Journal

Selain teks, pengguna juga bisa menambahkan gambar, rekaman suara, tag lokasi, dan lain sebagainya. Akan tetapi, pengguna mesti mengizinkan aplikasi Journal untuk mengakses galeri gambar, kamera, mikrofon, dan lokasi.
Baca juga: Apple Rilis iOS 17.2 Bawa Aplikasi Journal
Journal dilengkapi teknologi machine learning untuk memberikan ide tulisan berdasarkan foto terbaru yang diambil pengguna, tempat yang belum lama ini dikunjungi, atau sesi olahraga yang baru saja dilakukan.
Halaman jurnal akan disinkronkan dengan layanan iCloud, sehingga pengguna dapat mengakses catatan yang dibuat di berbagai perangkat Apple yang dimiliki.
2. Perekaman video spasial 3D

Dengan fitur ini, pengguna bisa merekam video 3D via kamera utama dan kamera ultra wide iPhone. Video ini nantinya bisa ditonton menggunakan headset augmented reality (AR) Apple, Vision Pro, yang diperkirakan meluncur awal 2024.
Baca juga: iPhone SE Generasi Pertama Kini Dianggap HP Kuno
Sementara itu, video akan terlihat normal apabila ditonton menggunakan iPhone.
Menurut Apple, pengguna bisa mendapatkan video 3D terbaik apabila merekam dengan posisi horizontal (landscape). Video ini nantinya direkam dalam resolusi 1080p pada 30 fps, dan satu menit video nantinya akan mengambil media penyimpanan (storage) 130 MB.
3. Penerjemah bahasa lewat Action Button

Kini, Apple menambahkan fungsi Translate untuk Action Button. Ketika ditekan, poni interaktif iPhone alias Dynamic Island bisa menerjemahkan ucapan yang didengar. Jadi, pengguna tidak usah membuka aplikasi Translate untuk menerjemahkan ucapan orang lain.
Semua proses penerjemahan ini dilakukan secara lokal di perangkat berkat prosesor Neural Engine, sehingga pengguna tidak perlu khawatir suaranya diunggah ke server Apple.
4. Contact Key Verification untuk iMessage
Contact Key Verification (CKV) merupakan fitur keamanan iMessage terbaru, yang menambahkan lapisan keamanan tambahan di atas enkripsi ujung ke ujung (end to end encryption/E2EE).
Menurut Apple, fitur yang diumumkan pada Desember 2022 ini diperuntukkan bagi pengguna yang berpotensi menghadapi ancaman digital,, termasuk jurnalis, aktivis hak asasi manusia, dan pejabat pemerintahan.
Baca juga: Fitur YouTube Ini Semula Hanya di iOS, Kini Tersedia di Android
Terkini Lainnya
- Google Rilis Gemini 2.5 Flash, Model AI yang Irit Daya dan Kencang
- iPhone 16 Resmi Dijual di Indonesia Besok, Gerai iBox Tutup Cepat Hari Ini
- Nvidia Akhirnya Boleh Jual Chip AI Lagi ke China Setelah Rayu Trump
- Samsung Galaxy A26 5G Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- 6 Cara Hentikan Telepon Pinjol yang Mengganggu di iPhone dan Android
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Pengguna iOS 18.4 Kini Tidak Bisa Downgrade OS Lagi
- Cara Memasukkan Musik di Status WhatsApp di iPhone
- Setelah 15 Tahun, Instagram Akhirnya Siapkan Aplikasi Khusus iPad
- Mau Beli iPhone 16? Pertimbangkan 8 Hal Ini Dulu
- Cara Mengaktifkan MFA ASN Digital di asndigital.bkn.go.id untuk PNS dan PPPK
- Saham Apple Naik 15 Persen setelah Pengumuman Tarif Trump
- Trump Tunda Tarif Impor, Pasar Kripto "Menghijau"
- 5 HP Samsung Ini Tak Akan Lagi Dapat Update Software
- Gemini Live Hadir di 4 HP Android Ini, Bawa Visual Real-Time dan Screen Sharing
- Huawei Perkenalkan FreeClip, Earphone Open-Air Berdesain Unik
- Pameran Game E3 Dihentikan Setelah Berjalan 28 Tahun
- IHC Esports dari Mongolia Juara "PUBG Mobile" PMGC 2023, Dapat Hadiah Rp 8 Miliar
- TikTok Shop Masih Bisa Transaksi di Dalam Aplikasi, Ini Penjelasan Mendag
- Debut TikTok x Tokopedia Lahirkan Kampanye "Beli Lokal 12.12"