cpu-data.info

Akuisisi Terbesar Sepanjang Sejarah Industri Game Akhirnya Rampung

Call of Duty: Modern Warfare III
Lihat Foto

- Microsoft akhirnya mendapat lampu hijau untuk mengakuisisi Activision Blizzard, pengembang seri game populer Call of Duty, dari Competition and Markets Authority (CMA).

Regulator pasar di Inggris tersebut memberikan persetujuannya atas akusisi Microsoft pada Jumat (13/11/2023). Rintangan terakhir untuk finalisasi pun sudah terlewati sehingga deal akuisisi bisa dirampungkan.

Microsoft diizinkan mengakuisisi Activision Blizzard, tapi tidak termasuk bisnis cloud gaming perusahaan tersebut untuk mencegah monopoli.

"Perjanjian baru ini akan mencegah Microsoft menguasai persaingan di segmen cloud gaming yang mulai tumbuh, sehingga harga dan layanan yang kompetitif untuk pelanggan cloud gaming di Inggris tetap terjaga," ujar CMA dalam sebuah pernyatataan.

Baca juga: Peluncuran Call of Duty Warzone Mobile Ditunda sampai Tahun Depan

Akuisisi Microsoft atas Activision Blizzard bernilai 69 miliar dollar atau Rp 1.083 triliun, tebesar sepanjang sejarah industri game, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari BBC.

Setelah pengumuman terkait persetujuan akuisisi pekan lalu, CEO Activision Blizzard Bobby Kotick menyatakan bahwa dia bakal mundur pada akhir 2023, dalam sebuah surat yang dikirimkan pada karyawan perusahaan.

"Saya sudah lama berkata bahwa saya memiliki komitmen penuh untuk membantu transisi," tulis Kotick. "Kami (Kotick dan CEO Microsoft Phil Spencer) sama-sama berharap bisa bekerja sama dalam mengintegrasikan tim dan para pemain dengan lancar."

Sempat ditolak karena khawatir mengancam persaingan

Microsoft pertama kali mengumumkan rencananya mengakuisi Activision pada Januari 2022. Rencana tersebut menghadapi rintangan regulasi di Amerika Serikat, Inggris, dan Eropa.

CMA adalah regulator terakhir yang persetujuannya mesti diperoleh Microsoft untuk bisa menyelesaikan proses akuisisi.

Sebelumnya, pada April 2023, CMA sempat menolak akuisisi Microsoft karena dipandang dapat mengancam iklaim kompetisi di pasar cloud gaming.

Microsoft juga dapat menarik judul-judul populer, seperti Call of Duty sebagai game eksklusif yang hanya tersedia di platform miliknya sendiri, seperti Xbox.

Baca juga: Demi Akuisisi Activision Blizzard, Microsoft Jual Lisensi ke Pesaing

Microsoft diperkenankan merevisi perjanjian akuisisi untuk ditinjau ulang oleh CMA. Raksasa software itu pun kembali mengajukan dokumen perjanjian akuisisi yang sudah dirombak.

Di dalam perjanjian yang baru, Microsoft tidak memperoleh hak cloud gaming atas judul-judul game PC dan konsol dari Activision, ataupun judul-judul game baru yang dirilis oleh Activision dalam waktu 15 tahun mendatang.

Menurut CMA, hak cloud gaming tersebut didivestasikan ke Ubisoft Entertainment sebelum akusisi Microsoft atas Activision dirampungkan.

"Dengan penjualan hak cloud streaming Activision ke Ubisoft, kami memastikan bahwa Microsoft tidak bisa mencekik pasar yang penting dan tengah berkembang pesat ini," ujar Carah Cardell, CEO CMA, dalam sebuah pernyataan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat