Cara Memblokir Kontak di Telegram dengan Mudah dan Cepat
- Pengguna kiranya penting untuk mengetahui cara memblokir kontak di Telegram. Lantas, sebenarnya apakah bisa memblokir kontak Telegram? Sama seperti aplikasi pesan instan lainnya, Telegram juga dibekali dengan fitur blokir kontak.
Baca juga: Cara Ekspor Chat WhatsApp ke Telegram, Mudah dan Cepat
Fitur blokir kontak di Telegram itu memungkinkan pengguna untuk membatasi interaksi dari akun atau pengguna lain yang dirasa cukup mengganggu. Dengan fitur tersebut, pengguna lain yang diblokir tak akan bisa menghubungi pengguna di Telegram.
Akun yang diblokir bakal tidak dapat mengirim pesan dan menelepon pengguna di Telegram. Tindakan blokir kontak di Telegram biasanya dibutuhkankan ketika pengguna merasa terganggu dengan interaksi yang dibuat oleh pengguna lain.
Misalnya, pengguna lain itu melakukan spam, menyebarkan penipuan, dan lain sebagainya. Jika terganggu, pengguna bisa memblokirnya supaya tak bisa menghubungi lagi via Telegram. Lantas, bagaimana cara memblokir kontak di Telegram?
Cara memblokir kontak di Telegram
Cara memblokir kontak di Telegram itu cukup mudah. Akan tetapi, tak semua pengguna mungkin telah memahaminya. Jika hendak blokir kontak di Telegram, tetapi belum tahu caranya, tak usah khawatir.
Artikel ini bakal menjelaskan secara lengkap cara memblokir kontak di Telegram dengan mudah dan cepat. Adapun cara memblokir kontak di Telegram adalah sebagai berikut:
- Buka menu “Contacts” di aplikasi Telegram.
- Selanjutnya, pilih kontak yang hendak diblokir.
- Buka ruang obrolan dengan kontak tersebut.
- Di halaman ruang obrolan, klik nama kontak itu untuk membuka halaman informasi kontak.
- Pada halaman informasi kontak, klik ikon titik tiga.
- Selanjutnya, pilih opsi “Block User”.
- Terakhir, untuk mengonfirmasi tindakan blokir kontak, tekan opsi “Block”.
Baca juga: Cara Buat Channel WhatsApp Mirip Telegram beserta Fungsi-fungsinya
Kini, pengguna berhasil blokir kontak di Telegram. Pengguna lain yang dirasa mengganggu dan telah diblokir sekarang jadi tidak bisa menghubungi pengguna lagi di Telegram. Cukup mudah bukan cara memblokir kontak di Telegram?
Demikianlah penjelasan mengenai cara memblokir kontak di Telegram dengan mudah dan cepat. Sebagai informasi tambahan, setelah memblokir beberapa kontak, pengguna sejatinya bisa melihat kembali daftarnya di Telegram.
Lantas, bagaimana cara melihat kontak yang diblokir di Telegram? Bila ingin mengetahuinya, berikut adalah penjelasan cara melihat kontak yang diblokir di Telegram secara lengkap.
Cara melihat kontak yang diblokir di Telegram
- Buka menu “Settings” di aplikasi Telegram.
- Selanjutnya, pilih menu pengaturan “Privacy and Security”.
- Kemudian, klik opsi “Blocked Users”.
- Terakhir, pengguna bakal bisa melihat daftar semua kontak yang telah diblokirnya di Telegram.
Baca juga: Hati-hati, Aplikasi Telegram dan Signal Palsu Bisa Curi Data Pengguna Android
Itulah penjelasan soal cara melihat kontak yang diblokir di Telegram. Di daftar tersebut, pengguna bisa membatalkan pemblokiran pada kontak lain. Untuk membatalkannya, pengguna tinggal klik opsi “Edit” dan pilh opsi “Unblock” pada kontak.
Terkini Lainnya
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Ketik Kata Kunci Ini di Google, Layar HP Bisa "Melayang"
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- 2 Model iPhone Ini Masuk Daftar "Gadget" Jadul
- Microsoft Rilis Dua Chip Khusus Data Center
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata "Cuma" Sekian
- Selamat Hari Guru Nasional! Ini 50 Link Twibbon untuk "Upload" di Medsos
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di HP Android dengan Mudah dan Praktis
- 5 Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di HP untuk Menghidupkan Layar, Mudah
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Pameran Fotografi Oppo Find X8 Series Tampilkan Keindahan dan Budaya Bali di Istana Ubud
- 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy A16 5G, Harga Rp 3 Jutaan
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- Kamera Vlogging Canon PowerShot V10 Dijual di Indonesia, Ini Harganya
- Google Pixel 8 Pro Bisa Jadi Termometer, Begini Cara Kerjanya
- Mengenang 12 Tahun Kepergian Steve Jobs, Sang Pendiri Apple
- Waspada "Spoofing-Social Engineering": Kejahatan Siber Pembobolan Rekening
- Itel S23 Plus Resmi di Indonesia, Punya Kamera "Boba" ala iPhone