2 Cara Repost Video Twitter tanpa Retweet, Hanya Edit Link Saja
- Twitter memiliki fitur untuk memposting ulang twit pengguna lain. Berbagai postingan baik berupa teks, foto, atau video yang telah dipublikasikan dapat diposting ulang oleh pengguna lain. Fitur ini biasa disebut retweet.
Saat melakukan retweet video, rtwit yang dibagikan ulang akan mencantumkan caption pengguna lain yang membagikannya. Hal ini dirasa kurang nyaman oleh sebagian pengguna yang ingin me-repost video tanpa terlihat retweet.
Saat me-repost video Twitter tanpa retweet, pengguna dapat memodifikasinya dengan menambahkan caption sendiri. Berikut adalah cara repost video Twitter tanpa retweet yang dapat Anda coba. Percobaan ini dilakukan melalui HP dan laptop.
Baca juga: Biaya dan Cara Berlangganan Twitter Blue agar Bisa Pakai TweetDeck
Cara repost video di Twitter tanpa retweet via HP
- Buka salah satu utas twit video yang ingin Anda repost
- Klik ikon "Bagikan" di bagian kanan
- Pilih "Salin Tautan"
- Kemudian, salin URL di fitur postingan dengan menambahkan "/video/1"
- Misalnya, link asli: https://twitter.com/Xiaomi/status/1660239092150411265
- Selanjutnya, salin dan tempelkan link tersebut ke postingan menjadi link repost https://twitter.com/Xiaomi/status/1660239092150411265/video/1
- Tambahkan caption sesuai keinginan
- Klik "Tweet"
- Selesai, kini Anda telah me-repost video tanpa retweet
Cara repost video di Twitter tanpa retweet via PC
- Buka salah satu utas twit video yang ingin Anda repost
- Salin link twit video dari bagian URL
- Kemudian, salin URL di fitur postingan dengan menambahkan "/video/1"
- Misalnya, link asli: https://twitter.com/Xiaomi/status/1660239092150411265
- Selanjutnya, salin dan tempelkan link tersebut ke postingan menjadi link repost https://twitter.com/Xiaomi/status/1660239092150411265/video/1
- Tambahkan caption sesuai keinginan
- Klik "Tweet"
- Nantinya, akun Anda akan me-repost video tanpa retweet
Baca juga: Kritik Pedas dari Pendiri Twitter untuk Threads
Perlu diperhatikan bahwa saat Anda menggunakan cara ini, nama akun pengguna yang di-retweet akan tetap tersemat di bagian bawah video. Semoga informasi ini membantu.
Terkini Lainnya
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Melihat Oppo Find N2 Flip Edisi Wimbledon, Ada Logo Khusus
- Gara-gara Kirim Emoji Jempol, Seorang Petani Diseret ke Meja Hijau
- Produk AR Google Dianggap Tak Jelas, Kepala Divisi Mundur
- MediaTek Dimensity 6100 Plus Meluncur, Chip 5G Hemat Daya untuk Ponsel dan Tablet
- Arti “Memanggil” di WhatsApp Saat Telepon dan Bedanya dengan “Berdering”