Profil Budi Arie, Menkominfo Baru Pengganti Johnny G Plate

- Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Budi Arie Setiadi sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo). Pelantikan dilangsungkan di Istana Negara, hari ini, Senin (17/7/2023).
Budi Arie sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDTT). Ia juga dikenal sebagai pemimpin kelompok relawan Pro Jokowi (Projo), salah satu organisasi relawan terbesar pendukung Jokowi.
Pria kelahiran Jakarta, 20 April 1969, ini juga dikenal sebagai aktivis dan relawan. Selain itu, ia juga memiliki latar belakang sebagai praktisi media.
Terkait latar belakang pendidikannya, Budi merupakan lulusan sarjana Ilmu Komunikasi, Universitas Indonesia (UI). Ia juga melanjutkan studinya ke jenjang pascasarjana di kampus yang sama, prodi Manajemen Pembangunan Sosial.
Baca juga: Jokowi Lantik Budi Arie sebagai Menkominfo Baru dan Nezar Patria Wakil Menteri Kominfo
DIkutip dari laman resmi Kemendesa PDTT, pada 1994, Budi Arie mengawali kariernya sebagai jurnalis di Media Indonesia Minggu hingga tahun 1996.
Lepas dari Media Indonesia, ia masih menggeluti dunia jurnalistik dengan menjadi wartawan di mingguan ekonomi Kontan pada tahun 1996 hingga 2001.
Tahun 2001, Budi kemudian beralih ke dunia bisnis di PT Mandiri Telekomunikasi Utama. Di sana, kariernya moncer hingga menduduki jabatan direktur utama sampai tahun 2009.
Pada 2010, ia kemudian pindah ke PT Daya Mandiri dan menjabat sebagai direktur hingga 2014. Pada saat yang sama, Budi Arie Setiadi juga menjabat sebagai Direktur Utama NKE Investama, dan Direktur di PT Sarana Global Informasi sejak 2009 hingga 2014.
Tahun 2011, ia juga memegang jabatan sebagai Direktur Utama PT Mitra Lumina Indonesia hingga 2014.
Adapun karier politiknya dimulai saat ia bergabung dengan Partai PDI Perjuangan. Ia menjadi Kepala Balitbang PDI Perjuangan DKI Jakarta periode 2005-2010 dan Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta.
Pada 2013, Budi mendirikan relawan Pro Joko Widodo (Projo) yang kemudian berkontribusi besar terhadap pemenangan Joko Widodo dalam Pilpres 2014 dan 2019.
Baca juga: Mahfud MD Jadi Plt Menkominfo Gantikan Johnny G Plate
Gantikan Johnny G Plate
Budi Arie resmi dilantik sebagai Menkominfo. Dia menggantikan Johnny G Plate yang menjabat sebagai Menkominfo sejak tahun 2019 hingga Mei 2023. Johnny dicopot dari jabatan tersebut karena ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek pembangunan BTS.
Posisi Johnny kemudian digantikan sementara oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, sesuai dengan arahan Presiden Jokowi.
Dengan ditetapkannya Budi Arie sebagai Menkominfo, Mahfud MD tak lagi menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menkominfo.
Terkini Lainnya
- Perplexity Rilis Fitur untuk Riset Mendalam, Ditenagai AI DeepSeek-R1
- Fitur Tema Chat WhatsApp Hadir di Indonesia
- Ramai di Medsos, Cek Numerologi di ChatGPT untuk Ungkap Karakter, Begini Caranya
- Sedang Tren di Amerika, Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Bukan di Tangan
- Cara Bikin Poster Ramadan 2025 pakai Canva dan Figma, Gratis dan Mudah
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- ZTE Blade V70 Max Dirilis, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Dynamic Island ala iPhone
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Pengguna Aktif Mingguan Threads Seperlima Twitter
- Vampire Esports Juara PUBG Mobile PMWI 2023, Alter Ego Ares Indonesia Lima Besar
- Presiden Jokowi Lantik Menkominfo Baru Hari Ini?
- Game "Call of Duty" Tetap di PlayStation hingga 10 Tahun Lagi
- [POPULER TEKNO] - Threads Instagram Mulai Membosankan? | Windows 11 versi Mini Cuma Butuh RAM 176 MB