iQoo Neo 7 Pro Meluncur dengan RAM 12 GB
- Sub-merek ponsel Vivo, iQoo resmi meluncurkan smartphone terbaru dari lini iQoo Neo 7 Series, yaitu iQoo Neo 7 Pro di pasar India.
Ponsel ini merupakan "kembaran" dari iQoo Neo 7 Racing Edition yang sempat diperkenalkan di China pada Desember 2022 lalu. Dengan kata lain, kedua ponsel iQoo Neo 7 Series ini memiliki tampilan dan spesifikasi yang identik satu sama lain, salah satunya adalah kapasitas RAM 12 GB.
Pada bagian layar, misalnya, kedua ponsel ini kompak mengusung panel AMOLED berukuran 6,78 inci yang diklaim sudah mendukung 1 miliar warna.
Layar ini sendiri memiliki resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan 1.300 nits, dan mendukung fitur HDR10+.
Pada bagian tengah atas layar, terdapat takik kecil (punch hole) sebagai wadah untuk kamera depan yang memiliki resolusi 16 MP (f/2.5).
Baca juga: Tablet iQoo Pad Meluncur dengan Chip Dimensity 9000+
Menyoal kamera, iQoo Neo 7 Pro hadir dengan modul kamera belakang berbentuk persegi, di mana di dalamnya terdapat tiga sensor kamera.
Konfigurasi kamera tersebut terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.88, disertai Optical Image Stabilization/OIS), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2), dan kamera makro 2MP (f/2.4).
Beralih ke sektor hardware, iQoo Neo 7 Pro ditenagai dengan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1. Chipset tersebut dipadu dengan RAM LPDDR5 8 GB atau 12 GB, serta media penyimpanan (storage) UFS 3.1 128 GB atau 256 GB.
Sementara di sektor software, iQoo Neo 7 Pro menjalankan sistem operasi Android 13 yang dipoles dengan antarmuka Funtouch 13.
Sama seperti iQoo Neo 7 Racing Edition, iQoo Neo 7 Pro juga ditopang dengan baterai yang memiliki kapasitas 5.000 mAh. Baterai ini medukung pengisian daya cepat hingga 120 watt.
Baca juga: iQoo Neo 8 Pro Resmi, HP Snapdragon 8 Gen 1 Harga Rp 6 Jutaan
Fitur pendukung lainnya yang ada di iQoo Neo 7 Pro mencakup konektivitas 5G, pemindai sidik jari yang sudah dibenamkan di bawah layar, Bluetooth 5.3, GPS, NFC, Face Unlock, dan konektor USB-C sebagai tempat pengisi daya atau transfer data.
Di pasar India, iQoo Neo 7 Pro tersedia dalam varian warna Fearless Flame dan Dark Storm, sebagaimana dirankgum KompasTekno dari GSMArena, Rabu (5/7/2023).
Ponsel ini dijual dengan harga 35.000 rupee (sekitar Rp 6,4 juta) untuk varian 8 GB/128 GB dan 38.000 (sekitar Rp 6,9 juta) rupee untuk varian 12 GB/256 GB. Belum ada informasi apakah ponsel ini akan turut dijual di pasar Indonesia atau tidak.
Terkini Lainnya
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- [POPULER TEKNO] - TweetDeck Tak Lagi Gratis Mulai Bulan Depan | Melihat Tarian 1.500 Drone "Naga" di Langit China
- Daftar Game Harga di Bawah Rp 10.000 di Steam Summer Sale, Ada Game Indonesia
- Cara Intel Percepat Adopsi Teknologi AI di Pasar Global dan Indonesia
- Apa Itu TweetDeck yang Bakal Cuma Bisa Dipakai Pengguna Twitter Blue?
- Pakai TweetDeck Kini Harus Bayar, Berapa Harganya?