Psikolog: Orangtua Rugi Jika Larang Anak Pakai Gadget
- Di era masifnya perkembangan teknologi digital, penggunaan gadget seperti smartphone, tablet, komputer, hingga laptop kerap dimanfaatkan untuk aktivitas sehari-hari. Pengguna gadget yang dimaksud juga termasuk anak-anak.
Intensitas penggunaan gadget pada anak usia dini beberapa tahun ini cukup meningkat. Sebab, gadget kini tidak hanya digunakan untuk mencari hiburan seperti menonton video atau bermain game saja, tetapi juga digunakan untuk membantu proses pembelajaran anak.
Mengingat sejak kemunculan pandemi, aktivitas belajar anak sudah banyak dialihkan secara daring. Hal ini turut membuat sejumlah orang tua kerap mempertanyakan dan mengkhawatirkan terkait apa saja dampak yang diterima anak bila sering terpapar dengan gadget sejak usia dini.
Baca juga: Perlukah Anak-anak Main Gadget?
Untuk menjawab permasalahan tersebut, psikolog klinis dari Komunitas Love Yourself Indonesia, Alif Aulia Masfufah menjelaskan bahwa pada dasarnya penggunaan teknologi itu sendiri memiliki dampak positif dan negatif.
Dampak negatif yang umumnya diketahui adalah penggunaan gadget dapat menyebabkan anak terlambat belajar bicara, masalah emosional, terikat dengan gadget yang digunakan, merasa kesepian bila tidak ada gadget, hingga masalah pornografi.
Untuk menghindari dampak negatif yang terjadi, penggunaan gadget yang diberlakukan orangtua harus menyesuaikan usia sang anak.
Bila anak berusia 1-3 tahun (batita), penggunaan gadget harus dilakukan ditempat yang bisa dijangkau seperti di ruang tengah dan perlu dibatasi durasi main gadget-nya dalam sehari.
“Kalau (anak) masih 1-3 tahun, penggunaan gadget harus di ruang tengah, harus di tempat yang kelihatan. Jadi, tidak boleh gadget dibawa tidur. Selama di ruang tengah, di tempat di mana semua orang bisa melihat anak main apa, buka apa, itu tidak masalah. Karena gadget bukan sesuatu yang personal bagi mereka,” imbuh Aulia.
Sementara itu, anak yang sudah duduk di bangku sekolah dasar (kelas 1-6 SD), durasi penggunaan bukan lagi permasalahan. Akan tetapi, tetap perlu dibatasi dan diawasi. Asalkan orangtua tetap bisa tahu informasi apa saja yang diakses oleh pengguna.
Baca juga: Cara Batasi Aplikasi yang Dipakai Anak dengan Kid Space di Oppo A74
Pendekatan orangtua terhadap anak di atas usia lima tahun bukan lagi berbicara tentang pembatasan durasi penggunaan gadget, melainkan pengawasan/pemantauan terhadap aktivitas anak di dunia internet.
Namun, tidak selamanya gadget memberikan dampak negatif terhadap anak. Aulia memaparkan bahwa akses terhadap informasi sangat masif sekarang ini. Apabila karena alasan di atas orangtua melarang anak menggunakan gadget, hal tersebut justru merugikan anak dan orangtua secara bersamaan.
“Kalau berbicara (tentang) manfaat, tidak selamanya gadget itu buruk. Yang membuat gadget buruk, misalnya, peran ibu untuk anak batita/balita digantikan dengan gadget, mendidik dan tidur dengan gadget. (Penggunaan gadget) yang salah itu,” ujar Aulia kepada KompasTekno, Rabu (14/9/2022).
Hal ini dikarenakan sumber informasi di internet sudah berkembang sangat pesat. Jadi, bila tidak dimanfaatkan dengan baik, orangtua dan anak justru akan rugi.
“Akses terhadap informasi sekarang “gila-gilaan”, dan (sumber informasi) tempatnya di situ semua ada. Kalau kita tidak memanfaatkan itu sebagai orangtua ke batita dan balita, itu akan rugi sebenarnya,” ujar Aulia.
Bikin kegiatan yang menarik dan edukatif
Terkini Lainnya
- Apakah Menyetujui Cookie di Website Selalu Aman? Ini Penjelasannya
- Fungsi VPN untuk Mengakses Internet yang Perlu Diketahui
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- Profil Neil Amstrong, Manusia Pertama yang Mendarat di Bulan
- Begini Cara Mengenalkan Smartphone pada Anak Usia Dini Menurut Psikolog
- Sejarah Kehadiran IPTEK di Indonesia
- Link dan Cara Daftar Akun Kemnaker buat Cek Penerima BSU 2022 Rp 600.000
- Baru di iOS 16, Begini Cara Tampilkan Persentase Baterai iPhone dalam Bar