Cara Cek Tagihan BPJS Kesehatan via WhatsApp dengan Mudah

- Masyarakat yang terdaftar dalam program JKN-KIS (Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat) dari BPJS Kesehatan, wajib melakukan pembayaran iuran setiap bulan, dengan besar tagihan sesuai kelas perawatan yang dipilih.
Untuk saat ini, rincian besar tagihan BPJS Kesehatan adalah kelas I Rp 150.000, kelas II Rp 100.000, dan kelas III Rp 35.000. Tagihan iuran BPJS Kesehatan tersebut wajib dibayarkan selambat-lambatnya pada tanggal 10 setiap bulan.
Baca juga: Cara Cek Tagihan Iuran BPJS Kesehatan via Mobile JKN dengan Mudah
Peserta wajib membayar sesuai jadwal yang ditentukan agar tidak terkena sanksi berupa penonaktifkan sementara status kepesertaan BPJS Kesehatan.
Oleh sebab itu, supaya dapat melakukan pembayaran tepat waktu, peserta sebaiknya melakukan cek tagihan BPJS Kesehatan secara berkala. Dengan cek tagihan BPJS Kesehatan, peserta bisa mengetahui apakah iuran bulanan sudah dibayar atau belum.
Lantas, bagaimana cara mengetahui tagihan BPJS Kesehatan? Untuk cek tagihan BPJS Kesehatan, terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan. Salah satunya dengan menghubungi Chatbot Chika di nomor WhatsApp “08118750400” (tanpa tanda kutip).
Chatbot Chika sendiri adalah layanan balas pesan otomatis milik BPJS Kesehatan. Di Chatbot Chika, nantinya peserta bisa menemukan opsi untuk mengakses layanan cek tagihan BPJS kesehatan.
Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara cek tagihan BPJS Kesehatan via WhatsApp dengan menghubungi Chatbot Chika.
Cara cek tagihan BPJS Kesehatan via WhatsApp
- Tambahkan nomor Chatbot Chika ini “08118750400” ke daftar kontak di ponsel.
- Buka aplikasi WhatsApp dan mulai melakukan percakapan dengan Chabot Chika.
- Setelah dibalas, bakal muncul beberapa menu layanan BPJS Kesehatan.
- Silakan klik nomor “2” untuk mengakses layanan cek tagihan BPJS Kesehatan.
- Ikuti instruksi yang diberikan oleh Chatbot Chika.
- Masukkan data diri berupa nomor KTP atau nomor kartu BPJS Kesehatan dan tanggal lahir.
- Setelah data diri terisi dengan benar, bakal muncul informasi mengenai status iuran BPJS Kesehatan.

Baca juga: Cara Cek Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan Sudah Cair atau Belum secara Online
Bila tagihan per bulan telah dibayar maka akan keluar status “Lunas”. Cukup mudah bukan untuk cek tagihan BPJS Kesehatan? Demikianlah informasi seputar cara cek tagihan BPJS Kesehatan via WhatsApp, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat
- Aturan Ekspor AS Makin Ketat, Perusahaan Chip Harus "Izin" Jualan ke China
- Beda Respons Zuckerberg dan Bos Instagram Soal Kritikan Tampilan IG yang Semakin Mirip TikTok
- Cara Menghapus Akun Google di HP Xiaomi
- Tampilan Baru Gmail Meluncur untuk Semua Pengguna
- Unboxing dan Kesan Pertama Menjajal Oppo A57
- Pendapatan YouTube Seret, Catatkan Pertumbuhan Terendah Dalam Dua Tahun Terakhir