Layanan Tri Bermasalah, Kuota Masih Ada tapi Tidak Bisa Internetan
- Sejumlah pelanggan operator Hutchison Tri Indonesia (3) atau kini disebut Indosat Ooredoo Hutchison, mengeluhkan kuota Tri masih ada tapi tidak bisa internetan.
Para pengguna bahkan mengunggah screenshot jumlah kuota data miliknya dari aplikasi Bima+, namun gagal terhubung ke internet dengan keterangan "kuota habis".
Mayoritas keluhan pelanggan terkait kuota Tri masih ada tapi tidak bisa internetan. Pantauan KompasTekno, masalah ini sudah dikeluhkan pelanggan sejak 5 jam yang lalu.
Namun salah satu pengguna berkata kendala gangguan sinyal sudah dirasakan sedari dini hari, Selasa (28/6).
Baca juga: Merger Direstui, Indosat-Tri Wajib Kembalikan Frekuensi 10 MHz
Mereka juga me-mention akun 3Care Indonesia soal kuota tidak bisa digunakan ini. Menurut akun dengan handle @3CareIndonesia itu, Tri Indonesia sedang melakukan pemeliharaan jaringan.
@3CareIndonesia @triindonesia tri lagi error apa gmn? Kuota sy masih segini sampai tanggal besok, skrg udah jam 2 pagi padahal keterangan kuota aktif di jam 1 pagi sampai 5 sore, ini drtd samsek ga bisa dipakai. Gimana ya min? pic.twitter.com/0kAstNaHEv
— ? (@quyy) June 27, 2022
Meski demikian, 3 Care Indonsia tidak merinci penyebab gangguan sinyal atau lokasi pemeliharaan jaringan perusahaan.
Dalam salah satu cuitannya, akun layanan pelanggan Tri Indonesia tersebut menyarankan pelanggan untuk mengaktifkan mode pesawat 1-2 menit untuk mengoptimalkan jaringan.
Alternatif lainnya yaitu dengan melakukan restart ponsel, kemudian lakukan penguncian jaringan ke 3G/4G/LTE saja.
Pagi kak, maaf atas kendala jaringannya ya. Saat ini sedang dilakukan pemeliharaan jaringan kami dan sedang dalam proses perbaikan, diharapkan kakak bisa menggunakan kembali layanannya segera ya. Thanks ^Dion
— 3Care Indonesia (@3CareIndonesia) June 28, 2022
Meski demikian, solusi tersebut tampaknya tidak begitu membantu. Sebab, salah satu pengguna berkata sudah merestart ponsel, namun sinyal Tri Indonesia masih error.
Pantauan KompasTekno hingga artikel ini ditayangkan, gangguan sinyal Tri Indonesia masih dikeluhkan pengguna. Sebab, cuitan yang memention @3CareIndonesia masih terus mengalir di Twitter.
Tanggapan Indosat Ooredoo Hutchison
Menurut Steve Saerang, SVP-Head of Corporate Communications IOH, gangguan jaringan Tri Indonesia terjadi karena adanya kendala teknis.
Baca juga: Tak Ikut Lelang Frekuensi 5G, Tri Fokus Optimalkan Layanan
Akibatnya, sejumlah pelanggan di Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan Sulawesi terdampak gangguan tersebut.
"Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan akibat adanya kendala teknis yang terjadi dan berdampak pada sebagian pelanggan Tri di Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan Sulawesi," ujar Steve.
"Kami terus berupaya memulihkan layanan kami dalam waktu dekat," lanjut Steve kepada KompasTekno, Selasa (28/6/2022).
Steve juga mengeklaim, beberapa nomor pelanggan sudah kembali normal. Mereka juga disarankan untuk melakukan airplane mode (mode pesawat) atau restart handset secara berkala bila masih mengalami kendala.
Terkini Lainnya
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Cara Daftar Penjual Resmi Minyak Goreng Rp 14.000 via Simirah 2.0
- Ancaman Cap Ilegal untuk Google, Twitter, Meta dkk di Indonesia...
- Laptop Lenovo Yoga Slim 9i dan Slim 7i Siap Masuk Indonesia, Ini Harganya
- Google Hangouts Pensiun November 2022, Pengguna Diajak Pindah ke Aplikasi Chat
- Huawei Band 7 Resmi di Indonesia, Harga Rp 700.000