Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan Via Livin’ by Mandiri
- Cara bayar iuran BPJS Kesehatan dapat dilakukan melalui berbagai kanal pembayaran salah satunya via aplikasi Livin’ by Mandiri.
Livin’by Mandiri merupakan mobile banking dari Bank Mandiri yang memudahkan nasabah Mandiri melakukan berbagai transaksi offline maupun online.
Membayar iuran BPJS Kesehatan wajib dilakukan secara rutin. Hal ini menghindari tagihan BPJS yang menunggak dan berpotensi kartu BPJS akan dinonaktifkan sementara.
Selain itu peserta BPJS Kesehatan juga dapat dibayar sekaligus beberapa bulan di aplikasi mobile banking bank Mandiri tersebut.
Untuk selengkapnya berikut ini cara membayar iuran BPJS Kesehatan di aplikasi Livin’ by Mandiri dilansir dari laman resmi bankmandiri.co.id
Baca juga: 3 Cara Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan via Website, Aplikasi JMO, dan SMS
Cara bayar BPJS di Livin’ by Mandiri
- Buka aplikasi mobile banking Livin’ by Mandiri
- Pada menu beranda pilih menu “Bayar”
- Ketikkan nama tagihan yang Anda ingin bayar (misalnya: BPJS Kesehatan)
- Pilih “BPJS Kesehatan Keluarga”
- Masukkan nomor virtual account BPJS Kesehatan
- Pilih jumlah bulan yang ingin dibayarkan
- Klik “Lanjutkan”
- Halaman akan memunculkan total tagihan yang harus dibayarkan dan klik “Lanjutkan”
- Jika sudah melihat rincian pembayaran, klik “Total”
- Masukkan PIN mobile banking Livin by Mandiri Anda
- Selesai, kini pembayaran BPJS telah sukses dilakukan
Sebagai informasi, masyarakat Indonesia wajib terdaftar kepesertaan BPJS Kesehatan hal tersebut merujuk pada UU Nomor 24 tahun 2011 dan Perpres 82 tahun 2018. Adapun detail tarif BPJS Kesehatan adalah:
- Kelas I: Rp 150.000
- Kelas II: Rp 100.000
- Kelas III: Rp 35.000
Baca juga: 2 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat Tokopedia
Bagi peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) dari pemerintah, maka tidak perlu membayar tagihan iuran BPJS Kesehatan per bulan. Hal tersebut karena tagihan akan dibayarkan oleh pemerintahan pusat dari APBN atau pemerintahan daerah dari APBD.
Demikian cara membayar iuran BPJS Kesehatan mandiri lewat Livin'by Mandiri. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Bocoran Tampang dan Spesifikasi Xiaomi 12 Ultra
- Main "Diablo Immortal", Butuh Rp 1,5 Miliar untuk Maksimalkan Karakter
- 7 Fitur Baru di MacOS Ventura, Bisa Bikin iPhone Jadi Webcam hingga Salin Teks pada Video
- Fitur di iPadOS 16 Ini Bikin iPad Makin Mirip Laptop
- Mengapa Main Game Dianggap Olahraga, Bahkan Dilombakan di SEA Games?