Kode Redeem Genshin Impact Terbaru, Gratis 60 Primogems
- Pembaruan (update) versi 2.7 untuk game role-playing (RPG) Genshin Impact resmi digelontorkan pada Selasa (31/5/2022) lalu.
Dalam rangka merayakan konten-konten terbaru yang hadir melalui update tersebut, Hoyoverse turut membagikan kode redeem gratis kepada seluruh pemain.
Terdapat satu buah kode redeem Genshin Impact terbaru yang ketika diklaim, akan memberikan hadiah berupa 60 Primogems dan 5 buah Adventurer's Experience.
Kode Genshin Impact terbaru yang dibagikan Hoyoverse adalah sebagai berikut:
MTNUJBXDD72R - 60 Primogems dan 5x Adventurer's Experience.
Berdasarkan fungsinya, Primogems merupakan satuan mata uang di dalam game yang dapat digunakan untuk membeli item premium seperti tiket gacha Intertwined Fate dan Acquaint Fate.
Baca juga: Game RPG Ni No Kuni: Cross Worlds Meluncur, Mirip Genshin Impact dan Bisa Cross-play
Sementara itu, Adventurer's Experience adalah item yang dapat memberikan 5.000 poin Experience (EXP) untuk karakter. Item ini tergolong penting lantaran mampu mempercepat proses kenaikan level karakter.
Sebelum bisa menukarkan kode redeem, pemain wajib meningkatkan Adventure Rank (AR) ke level 10. Sebab, apabila AR masih di bawah level 10, maka kode redeem Genshin Impact tidak bisa diklaim.
Cara tukar kode redeem Genshin Impact
Pemain yang ingin menukarkan kode redeem harus mengunjungi situs resmi penukaran kode Genshin Impact berikut ini.
Selanjutnya, masuk menggunakan akun Hoyoverse atau akun Facebook dan Twitter yang sudah terhubung dengan game.
Baca juga: Cara Klaim Kode Redeem Genshin Impact, lewat Game dan Situs Penukaran
Setelah berhasil melakukan proses login, pemain bisa memilih server utama yang dimainkan dan memasukkan Nickname akun.
Terakhir, masukkan kode redeem yang tercantum di atas dan tekan tombol "Redeem". Hadiah dapat ditemukan di kotak masuk (Mailbox) di dalam game Genshin Impact.
Terkini Lainnya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Line Today Dikabarkan Tutup dan Perusahaan PHK 80 Karyawan
- Mark Zuckerberg Curhat, Sedih Ditinggal Resign Teman Seperjuangan
- Google Meet dan Duo Dilebur, Seperti Apa Jadinya?
- 10 HP Flagship Android Terkencang Mei 2022 Versi AnTuTu
- Spesifikasi Minimum HP Android dan iOS untuk Main eFootball PES 2022