Jadwal SEA Games 2021 Mobile Legends, Mulai 21 Mei 2022
- Turnamen olahraga Southeast Asian Games 2021 (SEA Games 2021) cabang olahraga (cabor) akan dibuka mulai 13-22 Mei 2022.
Seperti SEA Games 2019, tahun ini cabang olahraga (cabor) Esports akan kembali dipertandingkan. Bertempat di National Convention Center, Hanoi, Vietnam, SEA Games 2021 memperlombakan delapan judul game yang terdiri dari game PC dan mobile populer.
Mobile Legends: Bang-Bang merupakan salah satu nomor yang akan dipertandingkan. Jadwal Mobile Legends di SEA Games 2021 akan digelar selama dua hari, mulai 21-22 Mei 2022.
Baca juga: 8 Game yang Dipertandingkan di SEA Games 2021, Ada Mobile Legends dan Free Fire
Pada 21 Mei mendatang, peserta akan mengikuti sesi pertandingan Group Stage yang berlangsung mulai pukul 10.30 WIB.
Babak pertarungan kemudian diakhiri oleh sesi Semi Final dan Grand Final yang diselenggarakan pada 22 Mei 2022.
Hingga saat ini masih belum diketahui secara pasti format pertandingan yang akan digunakan pada cabor Esports nomor Mobile Legends di SEA Games 2021.
Baca juga: Jadwal Pertandingan E-sports di SEA Games 2021
Kirim tujuh atlet untuk Mobile Legends
Indonesia mengirimkan tujuh atlet Esports profesional untuk nomor Mobile Legends. Mereka akan bertolak ke Vietnam pada 16 Mei 2022, setelah mengikuti sesi pemusatan latihan nasional di Basecamp Military Lifestyle, Megamendung, Bogor, Jawa Barat pada beberapa waktu lalu.
Total, Indonesia mengirimkan 38 atlet untuk cabor Esports yang akan bertanding di enam nomor pertandingan. Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) menargetkan bisa meraih enam medali emas dari cabor Esports.
"Akan ada 38 atlet yang akan diberangkatkan dari enam nomor pertandingan. Kami berharap keenamnya ini masing-masing bisa mendapatkan emas," Bambang sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Antara News, Senin (9/5/2022).
Baca juga: Jadwal SEA Games 2021 Cabor Esports Nomor PUBG Mobile
Untuk lebih lengkapnya, jadwal pertandingan Mobile Legends di SEA Games 2021 dapat dilihat sebagai berikut, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs resmi SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022).
21 Mei 2022
- Mobile Legends: Bang-Bang Group Stage (Team) - 10.30 WIB.
22 Mei 2022
- Mobile Legends: Bang-Bang Semi Final (Team) - 10.30 WIB.
- Mobile Legends: Bang-Bang Grand Final (Team) - 10.30 WIB.
Daftar atlet timnas Esports Mobile Legends di SEA Games 2021
Tujuh atlet yang ditunjuk PBESI berasal dari sejumlah tim Esports Mobile Legends profesional, yakni RRQ, Onic, dan Evos.
Deretan peserta tersebut sengaja dipilih karena dinilai telah memiliki pengalaman dan kemampuan yang cukup untuk bersaing di ranah internasional.
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Riset: Setengah Pengguna Internet di Indonesia Andalkan Video untuk Belajar
- Mengapa Insentif Prakerja Gagal Cair? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Daftar Pemain Timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games 2021
- Daftar HP Xiaomi yang Tak Lagi Dapat Update MIUI dan Android
- Cara Menghapus Watermark di Video TikTok