Tips Jualan Online di Facebook, Ini Fitur Penting yang Harus Digunakan
- Ada beberapa platform yang bisa dimanfaatkan para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk mengembangkan bisnisnya secara online. Salah satunya adalah memanfaatkan raksasa jejaring sosial Facebook.
Facebook memiliki beberapa fitur-fitur yang bisa dimanfaatkan para pemilik bisnis agar dapat menjangkau pasar lebih luas dan meningkatkan penjualan.
Ada beberapa fitur yang dapat dimanfaatkan pemilik bisnis, seperti Facebook Marketplace, Grup Facebook, Facebook Ads dan lain sebagainya.
Apabila Anda sedang ingin mengembangkan bisnis secara online, ada beberapa tips yang bisa digunakan untuk memaksimalkannya lewat Facebook. Berikut beberapa tips jualan online di Facebook dan fitur-fitur apa saja yang penting digunakan.
Baca juga: Bukan Facebookers, Karyawan Facebook Kini Punya Julukan Baru
Bergabung dengan Grup Facebook
Tipas jualan online di Facebook yang pertama adalah bergabung dengan Grup Facebook. Namun sebelum bergabung di grup Facebook, pastikan Anda bergabung dengan grup jual beli yang sesuai dengan produk atau pangsa pasar Anda.
Contoh saja jika Anda menjual berbagai produk makanan, maka bergabunglah dengan grup khusus jual beli makanan yang juga disesuaikan dengan lokasi penjualan Anda. Hal ini akan membantu Anda menemukan konsumen yang tepat.
Bagaimana cara bergabung dengan grup jualan yang sesuai dengan kategori bisnis kita? Adapun caranya adalah:
- Masuk ke akun Facebook Anda
- Klik ikon grup di bagian menu sebelah kiri
- Pada kolom pencarian tuliskan nama grup atau keyword (contoh: Jual Beli Kue Lebaran)
- Setelah itu akan muncul beberapa grup Facebook yang bisa Anda pilih
- Klik “Gabung Grup”
- Tunggu hingga permintaan bergabung grup Anda disetujui
Upload produk di Facebook Marketplace
Facebook Marketplace merupakan fitur yang mewadahi pemilik bisnis mempromosikan dan menjual produknya. Mirip seperti marketplace lainnya, pengguna dapat mengunggah produk dan detail informasi secara lengkap.
Untuk mengoptimalkannya, perlu diperhatikan bagaimana cara meng-upload produk-produk Anda. Pastikan gambar produk memiliki resolusi tinggi.
Selanjutnya cantumkan informasi produk secara detail seperti kategori produk, deskripsi, hingga harga.
Jika informasi dan gambar produk ditampilkan dengan jelas dan detail tentu akan menarik konsumen. Perhatikan juga syarat dan ketentuan menjual produk di marketplace pada tautan berikut ini.
Bagaimana cara meng-upload produk di Facebook Marketplace? Berikut ini caranya:
- Masuk ke akun Facebook Anda
- Klik “Marketplace” dengan ikon toko yang terletak di menu bar atas
- Pilih menu “Jual Barang”
- Pilih jenis penawaran
- Kemudian isi informasi detail produk yang ingin dijual seperti foto, nama produk, SKU, kategori, hingga lokasi
Baca juga: Facebook Marketplace Error? Atasi dengan Cara Ini
Aktifkan Facebook Ads
Tips jualan online di Facebook berikutnya adalah menggunakan Facebook Ads. Facebook Ads merupakan layanan iklan berbayar yang dimiliki platform Facebook. Anda dapat mengaktifkan Facebook Ads dengan mengklasifikasikan berdasarkan target pasar.
Seperti memilih aspek demografi konsumen hingga mengatur anggaran iklan yang dikeluarkan.
Setelah iklan dikelola, Anda dapat menganalis dan melacak kinerja iklan yang telah dijalankan. Apakah sudah berjalan dengan baik dan sesuai target yang dicapai atau justru terdapat aspek yang perlu dibenahi.
Terkini Lainnya
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint, Samsung Memimpin
- Smartphone Nokia Pensiun, HMD Setop Produksinya
- Ini Jajaran Direksi XLSmart, Perusahaan Gabungan XL dan Smartfren
- Kenapa Salah Mengetik Sering Disebut “Typo”? Begini Penjelasannya
- Mode Pesawat HP Bukan Cuma untuk Dipakai di Pesawat, Ini Fungsi Lainnya
- Apa Itu Factory Reset di HP dan Kapan Harus Dilakukan?
- Unboxing Samsung Galaxy Watch Ultra, Arloji Pintar yang Canggih, Elegan, dan Sporty
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Smartwatch Redmi Watch 5 Meluncur, Lebih Besar dan Lebih Terang
- Asus Rilis Laptop Copilot+ PC Paling Portabel di CES 2025
- Nintendo Bikin Konsol Game Boy dari Mainan Lego, Bisa Dirakit Sendiri
- Cara Hapus Akun Instagram Permanen dan Sementara
- Juliana Cen Diangkat Jadi Managing Director HP Indonesia
- Bukalapak Pastikan PHK Karyawan, Imbas Tutup Lapak Produk Fisik
- Meutya Hafid Lantik Jajaran Pejabat Komdigi, Ada Fifi Aleyda Yahya dan Raline Shah
- Cara Klaim Kode Redeem Genshin Impact, lewat Game dan Situs Penukaran
- 5 Cara Menjaga Battery Health iPhone agar Tetap Awet
- Jadwal Lengkap MPL ID S9 Pekan Pertama hingga 10 April
- Catat, Jadwal Pembagian STB TV Digital Gratis dari Pemerintah
- Membandingkan Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus, Apa Saja Bedanya?